8 Kabupaten Pastikan Ikut Nusa Dua Fiesta 2009
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BADUNG.
Nusa Dua Fiesta 2009 akan digelar kembali oleh Bali Tourism Development Corporation (BTDC) mulai 17-21 Oktober mendatang. Sedikitnya ada 8 daerah/kabupaten luar Bali yang sudah memastikan diri ikut meramaikan even tahunan yang sudah memasuki tahun ke-13 ini.
Ketua Umum Panitia , Solichin menyebutkan, dari 8 kabupaten/daerah yang sudah memastikan hadir di antaranya Manggarai, Lampung, Mentawai, DI Yogyakarta, dan Bondowoso Jawa Timur.
“Tiap malam akan digelar 2 sampai 3 tarian selama berlangsungnya acara, termasuk menampilkan pagelaran kolosal sendratari Ramayana,” jelas Solichin, dalam keterangan persnya di Nusa Dua, Rabu (30/9).
Baca juga:
Rombongan Siswa Naik Truk Disorot KPPAD Bali
Selain berbagai acara seni budaya, agenda Dua Fiesta yang tahun ini mengangkat tema Green Tourism ini juga akan dilakukan berbagai kegiatan menarik, seperti menempatkan 16 karang buatan di laut Nusa Dua, transplantasi karang, green camp Nusa Dua Fiesta, parade jukung tradisional, serta pelepasan anak tukik.
Rangkaian kegiatan tak terhenti sampai disitu. Juga akan dimeriahkan ajang Nusa Dua Golf Nournament, 2nd Garuda Indonesia Bali International Marathon, Lomba Merias 300 Penganten Tradisional yang ditargetkan memecahkan rekor MURI, serta Kebo Iwa Kolosal Dance, serta yang lainnya yang terangkum dalam skup Culture-Art –Sport-Fun-Exhibition.
Direktur Utama PT BTDC, Made Mandera mengatakan even Nusa Dua Fiesta adalah rangkaian dari promosi pariwisata Bali sekaligus edukasi serta partisipasi masyarakat. Derngan tema Green Tourism, kata mandera, BTDC ingin mewujudnyatakan kepedulian bersama seluruh hotel dan fasilitas lainnya dalam menjaga keselarasan hubungan antara pelaku industri dalam kawasan BTDC dengan lingkungan sekitar. (sss)
Reporter: bbn/rob