Penggiat Selancar Siapkan Terapi Surfing untuk Pecandu Narkoba
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DENPASAR.
Penggiat olah raga surfing atau selancar di Bali tengah menyiapkan sebuah program terapi untuk pecandu narkoba. Terapi surfing atau selancar untuk para pecandu narkoba ini rencananya akan bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN).
Hal ini disampaikan penggiat olah raga selancar Bali, Piping MW, kepada beritabali.com, (3/2/2015). "Kita lagi susun rencana kerjasama dengan BNN pusat, yakni surf theraphy 2015,"ujar Piping, yang juga pengelola koran komunitas surfing "Magic Wave".
Meski belum resmi diluncurkan, namun program ini sudah dicoba di Bali beberapa tahun belakangan ini. "Surfing menjadi penetral paling natural, sudah dicoba beberapa tahun belakangan untuk terapi pecandu narkoba, hasilnya lumayan,"ujar Piping.
Program terapi surfing untuk pecandu narkoba ini, kata Piping, akan dimulai saat ombak dan cuaca di pantai Kuta dan sekitarnya mulai membaik. "Kita akan mulai saat musim sampah kiriman di Kuta sudah berakhir, sekitar bulan Maret-April 2015 mendatang,"ujarnya.
Reporter: bbn/psk