search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Anggota Persotab Diminta Ikut Cegah Aksi Terorisme di Bali
Rabu, 20 Januari 2016, 09:05 WITA Follow
image

beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Sopir taksi di Bali diminta ikut membantu pemerintah dalam upaya memerangi aksi terorisme. Sopir taksi yang tengah bekerja di lapangan diminta segera melapor jika mengetahui informasi mencurigakan terkait aksi terorisme.
 
Hal ini disampaikan Ketua Persatuan Sopir Taksi Bali (Persotab),  Wayan Witra,  bersama wakilnya, Rangkuti, di Denpasar (19/1/2016).
 
"Kita mengimbau para supir taksi di lapangan agar ikut menjaga keamanan Bali, karena kalau Bali tidak aman bagaimana kita bisa bekerja mencari uang,"ujarnya.
 
Menurut Witra, anggota Persotab kini berjumlah sekitar 6.000 orang tersebar di berbagai lokasi di Bali seperti wilayah Kuta, Seminyak, Denpasar, dan lokasi lainnya. 
 
 
"Terbanyak memang di wilayah Kuta dan Seminyak. Mereka para anggota sudah kita minta untuk ikut jaga keamanan Bali, ikut jaga keamanan dan kenyamanan wisatawan yang berlibur ke Bali. Rasa aman ini ini penting bagi Bali yang merupakan daerah tujuan wisata dunia,"ujarnya. 

Reporter: bbn/psk



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami