search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Jelang Pembukaan PKB, Sudikerta Briefing Pengrajin dan Pedagang
Jumat, 9 Juni 2017, 12:00 WITA Follow
image

ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Beritabali.com, Denpasar. Wakil Gubernur Bali Ketut Sudikerta mengajak para pengrajin dan pedagang yang ikut pameran dalam ajang Pesta Kesenian Bali XXXIX untuk menonjolkan unsur khazanah kebudayaan Bali dalam tiap produk mereka, baik produk kuliner maupun kerajinan. 
 
"Bagi para pengerajin, saya minta selalu menonjolkan kualitas produk agar bisa mengangkat pamor kerajinan khas Bali," ungkapnya, Kamis (8/6). 
 
[pilihan-redaksi]
Sudikerta juga menyatakan pada para segenap pengrajin, berkaca akan kecelakaan pada PKB setahun silam, untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, para pengrajin sudah diasuransikan. 
 
“Kita lihat pengalaman tahun lalu, terjadi kebakaran dan banyak barang para pengrajin yang ludes dilalap api, saya tahu sebagian pedagang mengalami kerugian, untuk menghindari kerugian itu, maka seluruh pedagang kami masukkan asuransi,” bebernya. 
 
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Provinsi Bali, Ni Wayan Kusumawati menyatakan agar para pengrajin bisa mematuhi SOP yang telah ditetapkan oleh panitia. Ia juga menambahkan agar tidak ada ungkapan kekecewaan oleh para pengrajin jika terdapat pengrajin yang belum bisa pameran di PKB, karena menurutnya itu murni produk mereka belum memenuhi kualitas dalam pameran PKB. Ia juga menambahkan jangan sampai terdapat perang harga untuk barang yang sama di antara sesama pengrajin. 
 
“Semua pengrajin harus bersatu jangan saling menjatuhkan. Maka saya minta anda semua rembuk dulu masalah harga, karena pada intinya, keberhasilan ajang PKB kali ini adalah keberhasilan kita semua,” pungkasnya.
 
Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali AA Gede Yuniartha Putra, menambahkan jika pihaknya kali ini telah kerja sama dengan www.baligolive.com untuk menaikkan gaung PKB hingga kancah internasional. Seluruh masyarakat dunia bisa mengakses semua acara PKB melalui siaran di channel Youtube hingga semua media sosial. Ia juga menambahkan sudah kerja sama dengan ASHITA untuk mempromosikan ajang PKB hingga ke luar negeri. [rls/dps/wrt]

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami