search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Hindari Ketergantungan Pariwisata, Bali Pertimbangkan Ekonomi Berorientasi Ekspor
Minggu, 1 April 2018, 12:55 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Beritabali.com.Denpasar, Untuk menghindari ketergantungan terhadap sektor pariwisata, Bali perlu mempertimbangkan sektor-sektor perekonomian baru khususnya yang berorientasi ekspor.
 
[pilihan-redaksi]
Hal ini disampaikan Kepala Biro Perekonomian Setda Provinsi Bali Nengah Laba saat berbicara di Podium Bali Bebas Bicara Apa Saja (PB3AS), Minggu (1/4) pagi.
 
Laba mengatakan pada tahun 2017 perekonomian Bali mengalami perlambatan akibat erupsi Gunung Agung. Menurutnya perekonomian Bali yang ditopang sektor pariwisata sangat terpengaruh dengan erupsi Gunung Agung. “Erupsi Gunung Agung menurunkan kunjungan wisatawan dan berpengaruh terhadap perekonomian Bali secara keseluruhan,” katanya. 
 
[pilihan-redaksi2]
Ia mengatakan pada tahun 2017 ekonomi Bali tumbuh sebesar 5,59%, lebih rendah daripada tahun 2016 sebesar 6,32%. Perlambatan ini terjadi karena konsumsi rumah tangga menurun akibat daya beli yang rendah. Selain itu tersendatnya bahan bangunan juga berpengaruh terhadap perekonomian. Selain itu di tahun 2017 juga terjadi peningkatan inflasi dari 2,69% menjadi 3,32%. Ini terjadi karena adanya kenaikan Tarif Dasar Listrik. 
 
Sedangkan perekonomian Bali pada tahun 2018 diperkirakan mengalami pertumbuhan sebesar 6 hingga 6,4% setelah sebelumnya mengalami perlambatan di tahun 2017. Membaiknya pertumbuhan ekonomi salah satunya karena dampak dilaksanakannya pertemuan IMF-World Bank pada bulan Oktober yang akan dihadiri sekitar 15 ribu delegasi dari 189 negara. 
 
“Ini tentunya jika kita menjaga keamanan Bali dan ikut berpartisipasi serta terlibat dalam kegiatan ini,” ujarnya(bbn/rlspemprov/rob)

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami