search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Polres Karangasem Perketat Pengamanan Pelabuhan dan Gereja
Senin, 14 Mei 2018, 08:15 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KARANGASEM.

Beritabali.com.Karangasem, Pasca terjadinya aksi keji peledakan bom di Surabaya pengamanan di pintu masuk wilayah dan Gereja yang ada di Kabupaten Karangasem semakin diperketat.
 
[pilihan-redaksi]
"Kita meningkatkan pengamanan di Gereja dan pelabuhan seperti di pelabuhan Padangbai karena menjadi pintu masuk wilayah Bali di Karangasem," kata Kapolres Karangasem, AKBP I Gusti Ngurah Agung Ade Panji Anom didampingi Wakapolres, Kompol Supriadi Rahman.
 
Untuk memastikan situasi, Kapolres Panji Anom beserta jajarannya turun langsung meninjau situasi dan berinteraksi dengan warga seperti dengan warga nasrani yang melaksanakan ibadah di Gereja yang ada di Karangasem.
 
[pilihan-redaksi2]
Menurutnya, sampai saat ini, wilayah Kabupaten Karangasem masih kondusif. Pihaknya juga mengakui bahwa sudah melakukan pengamanan di Gereja tidak hanya saat umat nasrani bersembahyang namun dihari hari biasa juga dilakukan pengamanan. 
 
Namun saat ini karena situasi eskalasi meningkat, pihak kepolisian lebih intens menjalin komunikasi dan meningkatkan pengamanan di gereja-gereja.
 
Sementara itu, dalam situasi seperti saat ini. Dirinya berharap agar masyarakat tetap menjaga dan waspada tetapi jangan takut berlebihan. Mari bersama perangi, karena teror merupakan musuh bersama.
 
"Tanpa dukungan dari masyarakat maka semua tidak akan dapat tercapai dengan maksimal," tandasnya. (bbn/igs/rob)

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami