search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Efisiensi Biaya, Warga Banjar Darma Sila Gelar Otonan dan Metatah Masal
Jumat, 27 Desember 2019, 22:45 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KARANGASEM.

Ritual Meotonan dan Metatah merupakan suatau tahapan ritual yang wajib dilaksanakan pada anak saat memasuki usia 6 bulan dan mulai beranjak dewasa.


Hanya saja, selama ini yang terjadi untuk melaksanakan ritual ini butuh biaya yang tidak sedikit hingga tak jarang setelah menggelar upacara menyisakan hutang. 

Berangkat dari sanalah, untuk menekan biaya yang diperlukan, upacara Meotonan dan Metatah masal digelar. 

Kali ini warga Banjar Adat Darma Sila yang ada di Desa Adat Geriana Kangin, Desa Duda Utara, Selat, Karangasem menggelar upacara masal tersebut.

 Puncak upacara berlangsung pada Jumat (27/12/2019). Dimana ada sebanyak 18 orang remaja perempuan dan laki - laki mengikuti ritual metatah atau potong gigi sedangkan ritual Meotonan diikuti sebanyak 13 orang anak.

“Upacara meotonan dan metatah masal ini sudah menjadi program kami di Banjar Darma Sila,” kata Penglingsir Banjar Adat Darma Sila, I Ketut Mariasa.

Ritual metatah sendiri berlangsung sekitar pukul 02.00 WITA dini hari, dimana sebagai sangging atau orang yang tau dan memiliki keahlian dalam ritual tersebut adalah Ida Bagus Darma Wibawa dari Geria Taman dan Ida Bagus Gede Yadnya dari Geria Duda.

Sementara itu, dalam upacara ini warga banjar hanya dikenakan biaya sebesar Rp.500 ribu per orangnya, untuk sisa pembiayaan lainnya menggunakan anggaran dari kas Banjar.

Reporter: bbn/krs



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami