search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Makna Tradisi Tepung Tawar di Penyambutan Pangdam Udayana
Rabu, 2 Februari 2022, 09:35 WITA Follow
image

beritabali/ist/Makna Tradisi Tepung Tawar di Penyambutan Pangdam Udayana.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Pangdam IX/ Udayana yang baru, Mayjen TNI Sonny Aprianto didampingi istri, Dini Triandari Aprianto selaku Ketua Persit KCK PD IX/Udayana tiba di Bali pada Selasa (2/2/2022) di Base Ops Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Tuban. 

Kedatangan orang nomor satu di Kodam IX/ Udayana itu juga disambut Kapolda Bali Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra. 

Kedatangannya disambut Tradisi Tepung Tawar dan Tarian selamat datang, pengalungan bunga dan pemasangan udeng oleh Kasdam IX/Udayana, serta penyerahan Hand Bouquet dari Wakil Ketua Persit KCK PD IX/Udayana kepada Ketua Persit KCK PD IX/Udayana.

Dalam keterangannya, Kapendam IX/Udayana Letnan Kolonel Kav Antonius Totok Y.P, S.I.P., di sela-sela acara tradisi menjelaskan bahwa Tradisi Tepung Tawar ini mengandung makna sebagai penolak segala rintangan dan bala bencana, serta menyucikan secara lahir bathin bagi pejabat baru.

"Hal ini juga dimaknai, bahwa Mayjen TNI Sonny Aprianto, S.E., M.M., dalam mengemban tugas sebagai Pangdam IX/Udayana agar selalu terhindar dari segala rintangan, gangguan, mara bahaya, dan juga selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa," pungkas Kapendam.

Dijelaskan juga bahwa Mayjen TNI Sonny Aprianto, S.E., M.M., yang sebelumnya menjabat sebagai Deputi III Bidang Kontra Intelijen BIN, pernah juga berdinas di Kodam IX/Udayana sebagai Dandeninteldam IX/Udayana yakni pada tahun 2007. 

Sehari sebelumnya, mantan Pangdam Udayana Mayjen TNI Maruli Simanjuntak telah menjalani pelantikan sebagai Panglima Kostrad. Dalam sebuah wawancara, Maruli meyakini bahwa Pangdam selanjutnya dapat melanjutkan program-program yang telah ia kembangkan. 

Seperti menambah titik-titik pompa hidram, pertanian, peternakan, serta serbuan vaksinasi.

Reporter: bbn/dps



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami