search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Festival Pasar Kerja Siapkan 2.500 Lowongan Kerja di Denpasar
Kamis, 1 Desember 2022, 15:51 WITA Follow
image

beritabali/ist/Festival Pasar Kerja Siapkan 2.500 Lowongan Kerja di Denpasar.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Pemerintah Kota Denpasar melalui Dinas Tenaga Kerja Sertifikasi dan Kompetensi (DTKSK) Kota Denpasar kembali  menggelar Festival Pasar Kerja dengan menyiapkan sekitar 2.500 lowongan pekerjaan. 

Dimana kegiatan ini dibuka langsung Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa bersama Sekda Kota Denpasar, IB. Alit Wiradana yang di tandai dengan penggetakan tapel barong, Kamis (1/12) bertempat di Areal Parkir Utara Taman Kota Lumintang.

Menindaklanjuti arahan presiden, pemerintah Kota Denpasar merancang empat program strategis yang diorientasikan untuk pengendalian inflasi di Kota Denpasar, yakni Pemberian bantuan sosial, Penciptaan lapangan kerja, Subsidi sektor transportasi dan Perlindungan sosial. 

Dari beberapa program strategis yang menjadi prioritas pengendalian inflasi, salah satunya adalah penciptaan lapangan kerja. Guna mendukung pelaksanaan kegiatan tersebut, dirancang dalam bentuk atau konsep berupa pasar kerja festival. Demikian disampaikan Wawali Arya Wibawa ditemui saat peninjauan stand kegiatan pasar kerja festival.

Lebih lanjut Arya Wibawa mengatakan, Dalam konsep pasar kerja festival kali ini, ada beberapa target atau sasaran yang menjadi prioritas diantaranya, Penyediaan informasi pasar kerja (berupa lowongan kerja dalam dan luar negeri), Konseling psikologi dan penyuluhan jabatan terkait minat, bakat dan keterampilan, Pengembangan wawasan, berupa pengenalan produk, membangun jejaring pemasaran dan informasi antar pelaku wirausaha, lembaga pendanaan dan dunia industri, serta Memberikan edukasi dan pemahaman kepada masyarakat terkait pemanfaatan peluang atau penciptaan lapangan kerja baru melalui usaha ekonomi kreatif.

“Bahwa dalam melakukan pengendalian inflasi daerah, perlu partisipasi aktif dan usaha bersama, antara pelaku dunia usaha, dunia industri, masyarakat,  pemerintah, dan penyelenggaraan pasar kerja festival adalah salah satu upaya pemerintah dalam usaha menurunkan angka inflasi daerah khususnya pada sektor ketenagakerjaan. Mari kita dukung dan sukseskan bersama program-program pemerintah yang bertujuan untuk kesejahteraan masyarakat,” kata Arya Wibawa.

Sementara Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Sertifikasi Kompetensi  Kota Denpasar, Nyoman Ngurah Jimmy Sidharta  mengatakan, Festival Pasar Kerja ini digelar selama tiga hari yakni tanggal 1 - 3 Desember 2022. Dengan menghadirkan sebanyak 30 perusahaan yang bergerak dalam bidang kesehatan, perbankan, hingga pariwisata.

"Tujuannya untuk mempertemukan para pencari kerja dengan calon pekerja, apalagi sekarang sedang proses pemulihan ekonomi," kata Jimmy Sidharta.

Jimmy menambahkan, dalam kegiatan ini dibuka sebanyak 2.500 lowongan kerja. Masyarakat yang ingin mencari kerja diharapkan membawa  perayaratan termasuk CV.

"Kami memfasilitasi juga mereka yang terkena PHK dan belum mendapat pekerjaan untuk datang dan mencari lowongan yang cocok di kegiatan ini," imbuhnya.

Sebelumnya, Denpasar juga telah menggelar Job Fair selama dua hari yakni 20 - 21 September 2022 di gedung Dharmanegara Alaya Lumintang. Pelamar kerja saat pelaksanaan Denpasar Job Fair tersebut sangat tinggi. Dimana dalam dua hari pelaksanaannya, diserbu oleh 3.507 pelamar.

Jumlah pelamar terbanyak terdapat dalam bidang perbankan yakni 407 pelamar, selanjutnya disusul jasa pengiriman barang sebanyak 324 lamaran. Dari jumlah pelamar 3.507 ini didominasi oleh tamatan sarjana sebanyak 2.389 orang. Tamatan diploma 570, SMA/K sebanyak 500, magister 43, dan SMP 5 orang. 

Editor: Redaksi

Reporter: Humas Denpasar



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami