search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Pasar Takjil Kampung Jawa, Surga Kuliner Ramadhan di Denpasar
Senin, 3 Maret 2025, 09:25 WITA Follow
image

beritabali/ist/Pasar Takjil Kampung Jawa, Surga Kuliner Ramadhan di Denpasar.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Setiap bulan puasa tiba, Pasar Takjil Kuliner Ramadhan di kawasan Masjid Raya Baiturrahman, Kampung Jawa, Desa Wanasari, Denpasar Utara, menjadi jujukan warga untuk ngabuburit, sebagaimana terpantau Minggu (02/03).

Hal ini sudah berlangsung sejak tahun 2010 lalu. Dimulainya Pasar Takjil ini hingga menjadi salah satu tempat untuk berburu makanan dan jajanan menu buka puasa yang murah meriah dan enak.

Sebagai tempat jual makanan buka puasa, lokasi ini tak hanya didatangi warga sekitar, namun warga dari luar kampung juga banyak menuju lapak makanan dan minuman yang diinginkan. Meski ramai dan berdesakan, mereka rela antre dan setia menunggu pesanannya makanan yang diinginkan.

Kegiatan ini pun telah menjadi rutinitas di Pasar Kuliner Ramadhan Masjid Raya Baiturrahman, Wanasari, Denpasar, atau yang lebih dikenal dengan nama Kampung Jawa. Menurutnya, para pedagang yang membuka lapak di tempat ini didominasi warga asli dari Desa Wanasari, Denpasar.

Yang menjadi khas dari kuliner di Pasar Takjil ini adalah adanya pedagang sate susu sapi dan itu hanya ada di tempat ini. Hingga kini, menu satenya pun semakin beragam seperti sate lilit, sate sumsum, sate usus, sate lidah, dan sate daging pedas yang semua berbahan dasar daging sapi. Harga yang dibanderol pun terbilang terjangkau, yakni dari Rp 2 ribu hingga Rp 3 ribu per tusuknya.

Salah satu pengunjung mengaku sejak awal puasa hingga sekarang telah kerap datang untuk berburu takjil dan lauk pauk, karena banyak tersedia berbagai ragam kuliner.

"Kami tak perlu repot masak lauk pauk untuk berbuka puasa. Disini juga nyaman berbelanja, makanan dan kuliner di sini lebih bervariasi. Di sini juga lebih komplit dan harganya cukup terjangkau," aku pembeli yang tinggal di kawasan Pidada, Ubung.

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/maw



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami