Kerugian Akibat Bencana di Bangli Capai Rp5,4 Miliar
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BANGLI.
Cuaca ekstrem berupa hujan disertai angin kencang diprediksi masih akan terjadi di Kabupaten Bangli. Sejumlah rumah, tempat suci, kendaraan, serta berbagai fasilitas umum terdampak akibat kondisi cuaca tersebut.
Sejauh ini, dampak cuaca ekstrem di Bangli tidak menimbulkan korban jiwa maupun luka. Namun, kerugian material akibat bencana dari 1 Januari 2025 hingga 21 Maret 2025 di Kabupaten Bangli telah mencapai Rp5.436.300.000.
Berdasarkan data BPBD dan Damkar Bangli, kejadian bencana yang tercatat meliputi tanah longsor sebanyak 20 kejadian, angin kencang atau pohon tumbang sebanyak 55 kejadian, banjir 1 kejadian, kebakaran permukiman 2 kejadian, serta kebakaran rumah ibadah 1 kejadian. Total estimasi nilai kerugian atas kerusakan fisik bangunan mencapai Rp 5.436.300.000.
Kalaksa BPBD dan Damkar Kabupaten Bangli, I Wayan Wardana, Minggu (23/3/2025), mengatakan bahwa data tersebut dihimpun berdasarkan penanganan langsung oleh Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD serta laporan tertulis yang masuk ke BPBD-Damkar Bangli.
"Data tersebut masih bersifat dinamis masih bisa berubah dikarenakan kejadian belum sepenuhnya terlaporkan/terinput " imbuhnya.
Terkait kerusakan pada fasilitas pribadi dan masyarakat, pemerintah akan memfasilitasi bantuan keuangan Provinsi sesuai Pergub Bali 37 Tahun 2023. Untuk sektor perumahan yang terdampak, diberikan bantuan paket sandang dan pangan dari Dinas Sosial Bangli, BPBD-Damkar Bangli, PMI Kabupaten Bangli, serta melalui bantuan Cadangan Pangan Pemerintah Daerah (CPPD) yang saat ini masih dalam proses Dinas PKP.
Dengan masih berlangsungnya cuaca ekstrem berupa hujan disertai angin kencang, masyarakat diimbau untuk tetap waspada agar dampak bencana dapat diminimalisir.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/bgl