search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bangli Raih Status Kinerja Tinggi, Sedana Arta: Bukti Kerja Keras Kita
Sabtu, 26 April 2025, 09:35 WITA Follow
image

beritabali/ist/Bangli Raih Status Kinerja Tinggi, Sedana Arta: Bukti Kerja Keras Kita.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BANGLI.

Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta menghadiri Puncak Peringatan Hari Otonomi Daerah (Otda) ke-29 Tahun 2025 di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Jumat (25/4/25). 

Dalam kesempatan itu, Bangli meraih penghargaan peringkat tertinggi untuk Prestasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah dengan skor 3,7566 dan status kinerja tinggi.

Penghargaan ini diberikan berdasarkan hasil Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EPPD) Tahun 2024 yang dilakukan oleh Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia.

Peringatan Hari Otda kali ini mengusung tema Sinergitas Pusat dan Daerah Membangun Nusantara Menuju Indonesia Emas 2045. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memperkuat pelaksanaan otonomi daerah sebagai bentuk desentralisasi kewenangan, agar daerah mampu mengatur kepentingannya sesuai potensi dan karakteristik masing-masing.

Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto bertindak sebagai inspektur upacara yang diikuti seluruh daerah se-Indonesia secara paralel. Piagam penghargaan pun diserahkan kepada kepala daerah berprestasi, termasuk kepada Bupati Bangli.

Kemendagri berharap peringatan ini dapat memperkuat sinergi pusat dan daerah untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat, serta mendukung visi Indonesia Emas 2045. Dengan otonomi daerah, pemerintah kabupaten/kota didorong untuk menggali potensi lokal, meningkatkan pelayanan publik, dan mempercepat pembangunan sesuai karakter daerahnya.

Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta mengungkapkan rasa bahagia atas capaian tersebut.

"Saya merasa sangat bahagia dan bangga atas pencapaian luar biasa ini, melihat berbagai tantangan dan kekurangan yang kita hadapi di Kabupaten Bangli,” ujar Sedana Arta dengan penuh rasa syukur.

Ia menegaskan, berbagai tantangan tersebut tidak menyurutkan semangat pemerintah daerah.

"Dengan semangat ‘Jengah Membangun Bangli’ yang terus kami gelorakan, serta slogan ‘Melompat Lebih Tinggi’ yang kami gaungkan, akhirnya kami bisa meraih hasil yang membanggakan ini. Ini adalah bukti nyata bahwa kerja keras dan komitmen bersama tidak sia-sia,” lanjutnya.

Bupati Sedana Arta juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras, termasuk masyarakat Bangli.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh tim yang telah bekerja dengan penuh dedikasi, serta kepada masyarakat Kabupaten Bangli yang senantiasa mendukung setiap langkah dan program pemerintah,” tambahnya.

Ia pun mengajak seluruh elemen masyarakat Bangli untuk tetap semangat dalam membangun daerah.

"Ini bukanlah akhir dari perjalanan kita. Mari kita lanjutkan perjuangan untuk membangun Bangli yang lebih baik di masa depan. Bersama-sama, kita akan terus melangkah maju demi kemajuan daerah kita dan kesejahteraan masyarakat Bangli,” tutupnya penuh semangat.

Editor: Redaksi

Reporter: Humas Bangli



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami