Arus Lalu Lintas Jalur Pantura Dialihkan
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BULELENG.
Menghindari kemacetan yang panjang pada jalur pantai utara (Pantura) Bali Utara, terkait pelaksanaan Pawai Pembangunan di Kota Singaraja, Lantas Polres Buleleng, Senin (18/8) mengalihkan arus lalu lintas yang memasuki jalur kota Singaraja.
"Beberapa titik arus kendaraan yang melewati jalur pantura kita alihkan, namun beberapa ruas jalur kota yang dilewati kendaraan dari Amlapura ke Gilimanuk kita lakukan buka tutup, demikian juga kendaraan yang datang dari denpasar kita bawa ke jalur jalan Desa Padangbulia dan Desa Sambangan," ungkap Kasat Lantas Polres Buleleng, AKP. Andi Prihastomo.
Selain melakukan pengalihan arus dan pola buka tutup, sejumlah personil polisi juga ditempatkan pada titik-titik
rawan kemacetan," personil hampir sebagian kita libatkab ke lapangan, terutama pada jalur yang rawan menimbulkan kemacetan," ujar Prihastomo.
Dalam Pawai Pembangunan di Kota Singaraja serangakai HUT RI ke 63 tersebut akan mengambil route sepanjang jalur jalan di Kota Singaraja, yang diawali dari Jalan Ngurah Rai menuju Jalan Veteran, Gajahmada dan Ahmad Yani hingga finish di Jalan Dewu Sartika Selatan Singaraja. (sas)
Reporter: bbn/rob