search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Kunjungan Wisatawan Ke Bali Lampaui Target
Senin, 28 Desember 2009, 12:54 WITA Follow
image

Beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Dinas Pariwisata Propinsi Bali melaporkan tingkat kunjungan wisatawan ke Bali selama 2009 telah melampaui target yang ditetapkan sebesar 1,8 juta wisatawan. Dinas Pariwisata Bali mencatat selama Januari hingga Oktober 2009 saja tingkat kunjungan wisatawan ke Bali telah mencapai angka sekitar 1,9 juta wisatawan.

Kepala Dinas Pariwisata Bali Ida Bagus Subhiksu pada keterangannya di Renon, Senin (28/12) memprediksikan hingga akhir tahun ini jumlah kunjungan wisatawan ke Bali akan mencapai 2,1 juta wisatawan. Apalagi sejak seminggu terakhir tingkat hunian hotel di Bali rata-rata mencaapai 85 Persen.

 

Disisi lain tingkat kunjungan terus meningkat seiring liburan akhir tahun, dimana beberapa hotel di Bali telah over booking atau kepenuhan pesanan kamar sehingga terpaksa menolak pemesanan baru.

Daerah Denpasar, Kuta dan Nusa Dua itu sudah Fully Book. Beberapa hotel juga telah menolak bookingan baru, kata Ida Bagus Subhiksu.

Kepala Dinas Pariwisata Bali Ida Bagus Subhiksu mengungkapkan yang menjadi permasalahan saat ini adalah distribuís wisatawan masih terkonsentrasi di daerah Bali selatan seperti Kuta, Nusa Dua dan Sanur. Padahal Obyek wisata di Bali cukup banyak tersebar di Bali utara dan Bali Timur.

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami