Pasukan Elite Kanada dan ISIS Bertempur Sengit
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, NASIONAL.
Kanada mengirim pasukan elite ke Irak untuk melatih tentara pemerintah Baghdad, tapi mereka justru terlihat langsung dalam pertempuran melawan ISIS dalam beberapa hari terakhir.
Insiden ini terungkap dalam briefing, Senin (19/1), yang dipimpin Brigjen Michael Rouleau.
"Pasukan saya telah menyelesaikan sesi perencanaan dengan para pemimpin senior Irak, beberapa kilometer di belakang garis depan," ujar Rouleau, seperti dikutip situs alarabiya.
"Ketika mereka pindah ke depan untuk mengkonfirmasi perencanaan di garis depan dan memvisualisasi semua yang dibahas dalam peta, ISIS menyerang dengan mortir dan senapan mesin," lanjutnya.
Rouleau mengatakan pasukan elit Kanada menggunakan sniper untuk menetralisir keadaan. Tidak ada tentara Kanda yang cedera. Ia juga mengatakan insiden itu terjadi selama tujuh hari. Pasukan elite Kanda juga membalas tembakan.
Kanada mengirim 600 pasukannya ke Irak, untuk berparitisipasi melatih tentara Irak menghadapi ISIS. Mereka tidak terlibat dalam operasi tempur, namun bukan tidak mungkin terpaksa terlibat dalam pertempuran seperti yang dilakukan pasukan AS.
Reporter: bbn/net