search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Warga Rusia Selundupkan 3 Kilogram Hasish dari Nepal
Kamis, 15 Desember 2016, 05:05 WITA Follow
image

beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Beritabali.com, Badung. Kepala Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea Cukai (KPPBC) Tipe Madya Ngurah Rai, Budi Harjanto menegaskan, 3 kilogram hasish yang diselundupkan oleh Roman Kalashnikov, warga Rusia, rencananya akan dipasarkan di Bali. 
 
Sebelumnya Roman sempat  mensurvei Bali pada Bulan Oktober 2016 lalu dan kemudian membawa hasish tersebut dari Nepal kemudian transit di Malaysia hingga ke Denpasar.
 
Budi Harjanto mengatakan, dari Nepal, Roman datang ke Bali menumpang pesawat Malindo Air OD 306 dengan rute Kuala Lumpur-Denpasar. 
 
Setibanya di Bandara International I Gusti Ngurah Rai, pada Minggu (11/12) sekitar pukul 13.30 Wita, Roman dicurigai membawa bahan-bahan berbahaya di dalam koper miliknya. Setelah menjalani pemeriksaan, petugas menemukan 27 kemasan pasta gigi merek Dant Kanti di dalam koper milik Roman.
 
“Pelaku terdeteksi dari profile dan pemeriksaan X-Ray. Di dalam koper pelaku kami temukan hasish yang dikemas dalam pasta gigi,” jelas Budi kemarin. 
 
Diterangkannya, pria ganteng asal Rusia ini sangat koorperatif saat menjalani pemeriksaan. Roman mengakui, hasish sebanyak 3 kilogram tersebut dipasok dari Nepal.
 
“Hasish dia beli dan dibawa dari Nepal, transit ke Malaysia dan singgah ke Bali,” ungkap Budi. 
 
Ditambahkannya, Roman berencana memasarkan hasish tersebut menjelang akhir tahun di Bali. Bahkan dia sempat mensurvei Bali, Oktober 2016 lalu. 
 
“Tidak ada local boy di Bali. Pelaku berencana memasarkannya sendirian di Bali,” tutur Budi sembari menjelaskan kasus narkoba ini akan dilimpahkan kepada jajaran Dit Narkoba Polda Bali untuk dilakukan pengembangan. 
 
Sebelumnya, petugas Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC) Tipe Madya Ngurah Rai menggagalkan penyelundupan narkoba oleh bule asal Rusia, Roman Kalashnikov di Terminal Kedatangan Internasional, Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Kuta, Minggu (11/12) siang.[spy/psk] 

Reporter: bbn/bgl



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami