search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Emosi Pelaku Memuncak Saat Istri Sebut Langkahi Dulu Mayatnya Sebelum Bertemu PIL
Jumat, 18 Oktober 2019, 21:45 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Tersangka R penusuk istri sirinya, Halimah (27), di halaman Kampus Stispol, Pasar Kereneng Denpasar Timur, Selasa (15/10/2019) sekitar pukul 19.30 WITA memberikan pengakuan di hadapan media massa saat rilis di Mapolresta Denpasar, Jumat (18/10/2019).

[pilihan-redaksi]
Pemuda asal Sampang Madura Jawa Timur itu mengaku kecewa dan sakit hati mendengar korban selingkuh dengan pria lain bernama Sholehudin alias Wawan.

"Dia (korban) bilang sendiri sudah menikah siri dengan Wawan," ujar Rudianto yang saat itu kedua tangan dan kaki dirantai.

Mendengar omongan itu, tersangka yang menikahi korban tahun 2016 tapi dua bulan pisah ranjang berangkat dari Probolinggo, Jawa Timur mengendarai Suzuki Spin DK 5508 XM.

Tak luput, ia membawa pisau yang seminggu sebelumnya dibeli di Pasar Kembang Surabaya seharga Rp45 ribu.

Tiba Denpasar, tersangka yang bekerja sebagai buruh bangunan menghubungi korban dan janjian di Pasar Kereneng. Saat bertemu, keduanya cekcok mulut.

"Langkahi dulu mayatku sebelum bertemu Wawan. Kata-katanya itu membuat saya semakin sakit hati. Saya rencananya mau membunuh Wawan tapi Halimah datang sendirian," ungkapnya.

Emosi memuncak, tersangka yang memiliki satu anak tiri menuju sepeda motor dan mengambil pisau stainless dengan panjang 30 cm. Melihat itu, korban asal Probolinggo beralamat  di Jalan Kampus Unud, Gg Suwung, Badak nomor  19 X, Jimbaran, berusaha merebut pisau tapi gagal.

"Korban mundur tapi terjatuh dalam posisi telungkup di halaman Kampus STISPOL. Tersangka menusuknya  berulang kali hingga akhirnya meninggal di rumah sakit," ujar Waka Polresta Denpasar AKBP Benny Pramono.

Reporter: bbn/bgl



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami