search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
53 Orang Ikuti Diklat Pemangku dan Serati
Kamis, 20 Agustus 2020, 16:00 WITA Follow
image

beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

53 orang ikut pendidikan dan latihan atau diklat Kepemangkuan dan Serati di Denpasar, Kamis (20/8/2020). Diklat dilaksanakan dengan mengikuti protokol kesehatan agar terhindar dari penyebaran covid-19.

Ketua Paguyuban Pinandita Yayasan Dharma Bhakti, Pinandita Jro Kadek Iwan Wiracarana dan Jero Mangku Ketut Pasek Budiarta menjelaskan, diklat kepemangkuan dan serati gelombang ke-2 ini digelar Yayasan Darma Bhakti Pura Puseh Jematang. Diklat dibuka oleh Wakil Walikota Denpasar I G.N. Jaya Negara.

"Yayasan Darma Bhakti selaku penyelenggara dan Paguyuban sebagai panitia pelaksana kegiatan. Diklat ini diikuti 53 orang, untuk Kepemangkuan 38 orang  dan Serati 16 orang," jelas Jro Kadek Iwan.

Diklat ini akan dilaksanakan selama tiga bulan. Selama diklat, para peserta akan mendapat pendidikan dan pelatihan mengenai  masalah kepemangkuan, seperti dasar-dasar kepemangkuan, pelaksanaan piodalan, upacara Butha Yadnya, Dewa Yadnya, tata cara pemandian mayat, dan lainnya.

"Untuk Serati, akan dilatih membuat banten termasuk cara "metanding" banten,"ujarnya. 

Lewat diklat ini, nantinya diharapkan akan ada sinkronisasi antara Pemangku dan Serati dalam penyelenggaraan piodalan atau upacara agama di rumah-rumah maupun sanggah atau pura.

Reporter: bbn/tim



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami