search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Damkar Tabanan Akan Tambah 2 Mobil Baru
Jumat, 8 Januari 2021, 11:55 WITA Follow
image

beritabali/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, TABANAN.

Sesuai rencana UPT Pemadam Kebakaran (Damkar) Tabanan di tahun anggaran 2021 melakukan pengadaan dua unit mobil damkar dengan pagu anggaran sebesar Rp3,5 Miliar. 

Proses lelang bahkan sudah dilakukan di badan pengadaaan barang dan jasa (BPBJ) dan sudah ditetapkan pemenang tender serta tinggal penandatangan kontrak.

Kasatpol PP Tabanan, I Wayan Sarba mengatakan, setidaknya akan ada penambahan dua unit mobil pemadam kebakaran (damkar) yang sudah dinanti sejak beberapa tahun lalu mengingat selama ini hanya ada 5 unit mobil yang sebagian kendaraannya dalam kondisi rusak. 

“Pengadaan ini jadi angin segar bagi petugas Damkar di lapangan, karena selama ini petugas terpaksa menggunakan armada yang ada meskipun kondisi sarpras rusak ketika ada kasus kebakaran,” katanya, Kamis (7/1).

Lanjut disampaikan Sarba, dengan dana Rp 3,5 miliar tersebut akan bisa membeli dua unit mobil Damkar dengan spesifikasi disesuaikan untuk wilayah Tabanan. Diharapkan dengan dukungan Pemkab Tabanan ini penanganan bisa dilakukan lebih maksimal lagi. 

Karena selama ini perasaan was-was selalu menyelimuti para petugas ketika ada kebakaran terjadi di wilayah Tabanan. Sebab, kondisi kendaraan yang sudah tua dan beberapa organ kendaraan tak berfungsi maksimal.

Seperti diketahui, lima armada Damkar yang ada saat ini dalam kondisi memprihatinkan lantaran usia kendaraan yang sudah lumayan tua. Belum ada pengadaan kendaraan yang baru, untuk kelima armada tersebut selama ini hanya diintensifkan dalam hal pemeliharaan. 

Bahkan dari lima armada tersebut, hanya bisa beroperasi tiga unit, dua unit lainnya hanya berfungsi sebagai suplay air, karena mesin portable tidak bisa digunakan (rusak), dan tidak bisa diperbaiki lantaran tidak ada alat yang pas. 

Reporter: bbn/tab



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami