search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bupati Suwirta Serahkan Bantuan Bedah Rumah
Senin, 5 Juli 2021, 15:00 WITA Follow
image

beritabali.com/ist/Bupati Suwirta Serahkan Bantuan Bedah Rumah

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KLUNGKUNG.

Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta didampingi Kadis Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Klungkung, I Gusti Agung Gede Putra Mahajaya menyerahkan secara simbolis bantuan Bedah Rumah di sejumlah lokasi di Kabupaten Klungkung, Senin (5/7). 

Bantuan bedah rumah adalah upaya meringankan beban KK miskin dalam rangka pemenuhan hak dasar berupa tempat tinggal yg layak huni.

Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menyampaikan yang berhak memperoleh bantuan bedah Rumah adalah KK miskin yang masuk data DTKS dan yang sudah terverifikasi. Dan diprioritaskan bagi yang telah mendapat verifikasi langsung ketika Bedah Desa maupun Bedah Kelurahan. 

Bantuan bedah rumah belum tentu dapat menurunkan angka kemiskinan, tetapi diharapkan dapat mengurangi kedalaman kemiskinan. Lebih lanjut, Bupati Suwirta menyampaikan pemberdayaan KK miskin dapat dilakukan melalui anak yang ada di KK tersebut, misalnya melalui program pendidikan untuk kapal pesiar. Membangun semangat untuk produktif jauh lebih penting, bantuan sifatnya sementara dan terbatas.

Bupati Suwirta mengatakan untuk tahun ini, Pemkab Klungkung menganggarkan sebanyak 112 unit bedah rumah. Pihaknya juga tengah mempersiapkan sebanyak 204 unit rehab rumah dan seluruh anggaran berasal dari APBD. Untuk tahun berikutnya, bantuan bedah rumah yang sudah terverifikasi kurang lebih berjumlah 251 unit dan bantuan rehab rumah kurang lebih 330 unit. 

"Mudah-mudahan tahun 2023, bantuan bedah rumah bisa dituntaskan," ujar Bupati Suwirta.

Kegiatan penyerahan Bantuan Bedah rumah secara simbolis diawali kepada I Wayan Tedun Widiana bertempat di Dusun Suwitra Desa Pesinggahan, I Ketut Muncan bertempat di Dusun Buayang Desa Gunaksa, I Pande Putu Adi Sugiartha Ar bertempat di Jalan Menuh Gang XII No. 4 Kelurahan Semarapura Klod, I Nengah Murni bertempat di Banjar Pegending Kelurahan Semarapura Kauh, I Made Kurniadi bertempat di Dusun Koripan Kangin Desa Banjarangkan dan I Wayan Wardana Dusun Nesa Desa Banjarangkan.

Reporter: Humas Klungkung



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami