search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Tracing Kontak Erat di Denpasar Belum Ideal
Selasa, 12 Oktober 2021, 21:20 WITA Follow
image

beritabali/ist/Kepala Dinas Kesehatan Kota Denpasar, dr. Luh Putu Sri Armini.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Denpasar, dr. Luh Putu Sri Armini menerangkan jumlah kontak erat di Kota Denpasar perlu ditingkatkan, karena belum ideal. 

"Kasus kita memang cenderung menurun setiap hari, tapi kita tidak boleh gegabah ya, karena tracing kontak erat kita masih belum banyak. Artinya, masih perlu ditingkatkan," ujarnya saat diwawancarai wartawan di SMKN 5 Denpasar.

Perkembangan kasus Covid-19 di Kota Denpasar kembali mencatatkan nihil kasus meninggal dunia. Berdasarkan data resmi pada Selasa (12/10) diketahui  kasus meninggal dunia nihil. Kondisi ini juga dibarengi peningkatan kasus sembuh sebanyak 18 orang. 

Sementara itu, kasus positif Covid-19 bertambah 9 orang. Berdasarkan data, secara kumulatif kasus positif covid-19 di Kota Denpasar tercatat 37.601 kasus, angka kesembuhan pasien Covid-19 di Kota Denpasar mencapai angka 36.440 orang  (96,92) persen), meninggal dunia sebanyak 987 orang (2,62 persen) dan kasus aktif yang masih dalam perawatan sebanyak 174 orang (0,46 persen).  

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai saat dikonfirmasi menjelaskan, kendati kasus covid 19 di Denpasar sudah semakin menurun dan melandai namun penularan virus covid 19 masih ditemukan, oleh karena itu ia tetap mengimbau masyarakat agar jangan sampai kendor menerapkan protokol kesehatan. 

"Kondisi  ini harus menjadi perhatian kita bersama, tidak boleh kendor dalam menerapkan protokol kesehatan, karena jika lengah dan abai dengan prokes tidak menutup kemungkinan kasus covid sewaktu waktu bisa kembali meningkat," ujar Dewa Rai.

Reporter: bbn/dps



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami