Jumlah Penumpang Pesawat ke Bali Capai 8.000 Orang
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BADUNG.
Jumlah penumpang pesawat ke Bali mencapai 8 ribu orang per hari yang didominasi dari pulau Jawa. Sejak penerbangan internasional dibuka 14 Oktober 2021 ke Bali, malah justru penumpang domestik tercatat menggalami peningkatan.
"Jika dilihat sampai saat ini memang untuk penerbangan internasional sejak 14 Oktober belum ada. Akan tetapi, untuk domestik berbanding terbalik atau telah mulai meningkat jumlahnya," papar Stakeholder Relation Manager Angkasapura I Bandara I Gusti Ngurah Rai, Taufan Yudhistira, Senin (15/11) di Tuban, Badung.
Kondisi penerbangan tersebut dinilai telah membaik kondisi penerbangannya. Jika dirata-ratakan per hari jumlahnya mencapai 8 ribuan orang penumpang masuk ke Bali.
"Dengan asal penumpang dua besar rata-rata didominasi dari daerah Jakarta dan Surabaya atau luar pulau Jawa datang dari Makasar baik datang maupun pergi," katanya.
Untuk keberangkatan juga telah dilakukan pengecekan kepada para penumpang sebelum Cek In. Dalam artian status kelayakan terbangnya terkoneksi dengan aplikasi PeduliLindungi.
"Selanjutnya setelah siap semua di PeduliLindugi, jadi lebih sipel dari pada cek secara manual," cetusnya.
Selanjutnya juga untuk ke keberangkatan khususnya bagi penumpang melakukan pengisian IHAC di aplikasi PeduliLindungi sesaat setelah cek In. Agar saat Landing bisa lebih lancar dari pada berhenti dahulu di kedatangan.
Terkait hal tersebut, dirinya berharap kepada calon penumpang agar sebelum keberangkatan sudah harus mengecek status hasil tes Covid-19 apakah negatif apakah negatif.
"Jadi harapan kami penumpang telah siap karena semua telah terkoneksi di aplikasi PeduliLindungi," harap Taufan.
Reporter: bbn/aga