search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Mengulik Jeruk Bali, Jenis Jeruk Yang Bukan dari Bali
Kamis, 20 Januari 2022, 21:00 WITA Follow
image

bbn/kompas.com/Mengulik Jeruk Bali, Jenis Jeruk Yang Bukan dari Bali

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Buah Jeruk Bali mungkin tidak cukup familiar untuk dimakan setiap hari, namun hampir semua orang tau buah ini. Jeruk Bali termasuk ke dalam jenis buah citrus, kemudian jeruk Bali adalah jenis buah citrus terbesar dengan diameter 15-25 cm dan berat 1-2 kg.

Daging buahnya dilapisi kulit ari yang cukup tebal. Di dalamnya terdapat bulir-bulir berwarna putih kemerahan atau merah-oranye. Jeruk Bali yang berdaging putih cenderung terasa manis-pahit, sementara varietas berdaging merah terasa asam-manis.

Namun taukah kamu meski namanya adalah jeruk Bali, sebenarnya asal buah ini bukan dari Bali. Jeruk Bali adalah buah asli Asia Selatan dan Tenggara. Di Indonesia, buah ini banyak dihasilkan di daerah Pati dan Kudus, Jawa Tengah, serta Magetan dan Madiun, Jawa Timur.

Penamaan jeruk Bali (Citrus maxima atau Citrus grandis) sebenarnya kurang tepat karena jeruk besar ini tak berasal dari Bali. Oleh karena itu, Departemen Pertanian menyarankan sebutan 'pomelo' seperti panggilan internasionalnya.

Bulir jeruk Bali bisa dimakan begitu saja maupun jadi campuran salad. Bisa juga dijadikan garnish atau dicampur dalam puding, es campur, masakan seafood, dll. Bahkan, kulitnya yang tebal enak dijadikan manisan.

Jeruk Bali kaya vitamin C, potassium, dan serat. Manfaatnya bermacam-macam, mulai dari meningkatkan kekebalan tubuh, menurunkan tekanan darah, untuk kesehatan tulang, melawan penuaan dini, menurunkan berat badan, sampai untuk kesehatan gigi dan mulut.

Namun, karena buah ini tinggi vitamin C dan potassium, sebaiknya pasien gangguan hati dan ginjal menghindarinya. Penderita tekanan darah rendah juga perlu waspada karena jeruk Bali dapat menurunkan tekanan darah secara signifikan.

Reporter: bbn/tim



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami