search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Kronologi Pemotor Tewas Usai Tabrakan di Renon
Selasa, 28 Maret 2023, 18:19 WITA Follow
image

beritabali/ist/Kronologi Pemotor Tewas Usai Tabrakan di Renon.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Nasib tragis menimpa Kaitanus Makarius Meda (23). Pemuda asal Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) ini tewas setelah motor yang dikendarainya adu jangkrik di Jalan Pemuda depan LPM Farabi Musik, Renon, Denpasar, pada Senin 27 Maret 2023. 

Menurut Kasi Humas Polresta Denpasar AKP Ketut Sukadi, sepeda motor yang dikendarai korban melaju kencang dan menabrak pengendara motor Yamaha berplat DK 3099 IM. Motor itu dikendarai dua wanita yakni Pritya Putri Harini (43) yang berboncengan dengan Dyah Setyo Rini (50). 

"Korban sendiri mengendarai motor Suzuki berplat DK 3505 ABP," terangnya, pada Selasa 28 Maret 2023. 

AKP Sukadi menjelaskan, peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 19.25 WITA, setelah kedua sepeda motor bergerak dari arah yang berlawanan. Motor korban datang dari arah utara menuju ke selatan, begitu sebaliknya motor Yamaha DK 3099 IM Suzuki bergerak dari selatan ke utara. 

"Saat itu, situasi jalananan hujan gerimis dan licin," ujarnya. 

Setiba di lokasi, pengendara Kaitanus diduga kurang hati-hati berkendara. Motor yang ditungganginya terlalu mengambil haluan terlalu ke kanan dan menabrak motor Yamaha yang melaju di depannya. 

Setelah menabrak motor di depannya, Kaitanus terpental dan jatuh bersama sepeda motornya. Bersamaan dengan itu, pengendara motor yang dikendarai dua wanita asal Malang, Jawa Timur itu juga terjatuh. 

Wanita bernama Pritya mengalami benjol di kepala dan Dyah luka lecet pada lututnya. "Motor yang dikendarai Kaitanus adu jangkrik di TKP," bebernya. 

Akibat adu jangkrik, nahas bagi Kaitanus. Pemuda asal Manggarai Barat, NTT itu mengalami luka pada kepala dan meninggal dunia seketika di lokasi kejadian. 

Setelah menerima laporan kecelakaan, Tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Denpasar mengerahkan ambulans ke lokasi. Petugas mengevakuasi jenazah Kaitanus menuju RSUP Prof Ngoerah (Sanglah), guna proses lebih lanjut. 

"Jenazah korban sudah dievakuasi ke RS Sanglah," tandasnya.

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/bgl



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami