search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Dua Turis India Terseret Ombak di Pantai Kelingking, Satu Tewas
Kamis, 8 Juni 2023, 20:11 WITA Follow
image

bbn/net/Dua Turis India Terseret Ombak di Pantai Kelingking, Satu Tewas.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KLUNGKUNG.

Pasangan turis asal India terseret ombak Pantai Kelingking, Nusa Penida, Bali, Kamis (8/6/2023). Satu korban diketahui tewas dan satu lagi masih hilang. Korban tewas adalah VML (28), turis laki-laki. Sedangkan kekasihnya, STV (27) hilang. 

"Korban belum ditemukan," kata Kasi Operasi dan Siaga Basarnas Bali I Wayan Suwena.

Basarnas turun ke lokasi setelah menerima laporan adanya turis yang mengambang di tengah laut sekitar pukul 12.30 WITA. Sekitar pukul 14.15 WITA, VML ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa.

Pencarian dilanjutkan dengan menyisir lokasi untuk menemukan STV. Namun karena ombak makin tinggi dan membahayakan, pencarian dihentikan.

Basarnas akhirnya mengevakuasi jenazah VML ke pelabuhan Banjar Nyuh. Tiba di pelabuhan, jenazah korban kemudian dievakuasi ke RS Gema Santi. (sumber: sindonews.com)

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami