Iran vs Jepang, Final Kecepatan Piala Asia 2023
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DUNIA.
Dua raksasa Asia timnas Iran dan Jepang akan bertemu di perempat final Piala Asia 2023, Sabtu (3/2). Laga Iran vs Jepang menjadi final kecepatan di Piala Asia 2023.
Timnas Jepang sukses mengalahkan Bahrain 3-1 di babak 16 besar Piala Asia 2023. Tim asuhan Hajime Moriyasu itu secara meyakinkan mengalahkan Bahrain di Stadion Al Thumama, Doha.
Sementara Iran harus bekerja keras untuk mengalahkan Suriah, salah satu tim Kuda Hitam di Piala Asia 2023. Tampil dengan 10 pemain sejak injury time babak kedua, Iran menang adu penalti 5-3 atas Suriah setelah bermain imbang 1-1 sepanjang 120 menit.
Selanjutnya Iran akan menghadapi Jepang pada babak perempat final Piala Asia 2023 di Stadion Education City, Al Rayyan, pada Sabtu (3/1). Kickoff laga Iran vs Jepang akan berlangsung mulai pukul 18.30 WIB.
Duel Iran vs Jepang merupakan pertandingan terbesar di perempat final Piala Asia 2023. Kedua tim merupakan kandidat juara di turnamen kali ini dan memiliki ranking FIFA tertinggi. Jepang saat ini menduduki peringkat 17 ranking FIFA, sementara Iran berada di posisi 21.
Timnas Jepang dan Iran merupakan dua tim tersukses di Piala Asia. Jepang berada di puncak daftar tim tersukses dengan empat gelar juara, disusul Iran dan Arab Saudi dengan masing-masing tiga gelar.
Duel final kecepatan Piala Asia 2023 antara Iran vs Jepang terjadi setelah secara mengejutkan tim Samurai Hijau hanya mampu menjadi runner-up Grup D. Jepang kalah dari Irak di klasemen akhir fase grup.
Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, mengatakan timnya belum 100 persen dalam performa terbaik setelah lolos ke perempat final Piala Asia 2023.
"Saya pikir kami belum dalam performa terbaik. Kami harusnya bisa tampil lebih baik hari ini, terutama di babak kedua. Kami seharusnya bisa menyelesaikan pertandingan saat unggul 2-0, tapi kami memberi Bahrain harapan ketika kami mencetak gol bunuh diri," ucap Moriyasu.
Jadwal lengkap perempat final Piala Asia 2023
Jumat 2 Februari
Tajikistan vs Yordania / Stadion Ahmad bin Ali / 18.30 WIB
Australia vs Korea Selatan / Stadion Al Janoub / 22.30 WIB
Sabtu 3 Februari
Iran vs Jepang / Stadion Education City / 18.30 WIB
Qatar vs Uzbekistan / Stadion Al Bayt / 22.30 WIB
(sumber: cnnindonesia.com)
Editor: Juniar
Reporter: bbn/net