Rumah di Tabanan Terbakar Saat Malam Nyepi
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, TABANAN.
Malam perayaan Hari Raya Nyepi pada Senin, (11/3) di Di Perumahan Permata Hijau, Banjar Tuakilang Baleran, Desa Denbantas, Kecamatan Tabanan terganggu karena rumah seorang warganya terbakar.
Kebakaran dipicu karena pemilik rumah menyalakan lilin pada salah satu ruangan dan ditinggal. Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan, pada Selasa malam sekitar Pukul 21.30 WITA pemilik rumah atas nama Rida Widianingsih, 50 tahun menyalakan lilin di kamar tidur. Kemudian ditinggal duduk di teras depan rumah sambil mengobrol dengan anaknya.
Tiba-tiba sudah api membesar di kamar membakar kasur, lemari serta kulkas, karena panik korban berteriak-teriak minta tolong warga perumahan. Lalu dengan dibantu warga memadamkan api dengan air seadaanya.
Selanjutnya datang pecalang Banjar Adat Tuakilang Baleran ikut membantu memadamkan dan menghubungi Pemadam Kebakaran Tabanan. Selang beberapa menit tiba satu mobil pemadam kebakaran hingga api bisa dikendalikan.
“Yang terbakar satu kamar ukuran 2,5 meter. Kerugian sekitar Rp 5 juta,” ujar Kapolsek Kota Tabanan Kompol I Nyoman Sumantara Selasa, (12/3).
Baca juga:
Nyepi Çaka 1946, Bupati Sanjaya Ajak Masyarakat Jaga Keharmonisan">Nyepi Çaka 1946, Bupati Sanjaya Ajak Masyarakat Jaga Keharmonisan
Selain itu, menurut Kompol Sumantara dari hasil olah lokasi kejadian, disimpulkan kebakaran karena kelalaian pemilik rumah yang menyalakan lilin di dalam kamar hingga menimbulkan api.
“Pemilik rumah tidak melakukan laporan ke Polsek dan menerima peristiwa ini sebagai musibah,” ujarnya.
Editor: Robby
Reporter: bbn/tab