search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Kejari Karangasem Geledah Kantor BUMDes Desa Kertha Buana
Rabu, 14 September 2022, 21:23 WITA Follow
image

beritabali/ist/Kejari Karangasem Geledah Kantor BUMDes Desa Kertha Buana.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KARANGASEM.

Penyidik Kejaksaan Negeri Karangasem menggeledah Kantor Bumdes Desa Kertha Buana, Kecamatan Sidemen, Karangasem pada Rabu (14/9/2022). 

Penggeledahan kantor Bumdes Desa Kertha Buana tersebut dibenarkan oleh Kasi Intel Kejaksaan Negeri Karangasem, I Dewa Gede Semaraputra saat dihubungi media ini via sambungan telepon.

 "Ya benar tadi pagi sekitar pukul 10.30 WITA, penyidik melaksanakan penggeledahan di beberapa tempat salah satunya di Kantor Bumdes Desa Kertha Buana, " ujarnya. 

Ia menjelaskan, penggeledahan itu dilakukan berkaitan dengan adanya indikasi tindak pidana korupsi penyalahgunaan dana pada BUMDes tersebut yang kini sedang didalami oleh Kejari Karangasem.

Dari hasil penggeledahan tersebut, tim penyidik  berhasil mengamankan sejumlah berkas penting, seperti surat keputusan (SK) pendirian Bumdes, rekening yang digunakan untuk menerima transferan dari Provinsi serta berkas  lain berupa proposal, berkas pinjaman, flashdisk, cap hingga Laptop. 

"Seluruh hasil geledah sudah diinventarisir oleh penyidik, mana saja yang disita untuk nantinya mendukung pembuktian," jelas Semaraputra. 

Untuk penanganan kasusnya sendiri, menurut Semaraputra sejauh ini sudah ditingkatkan dari penyelidikan menjadi penyidikan. Hingga dilakukan penggeledahan sudah ada 6 orang saksi yang dimintai keterangan dan rencananya pihak Kejari juga akan kembali menghadirkan beberapa orang saksi.

Sementara itu, dikonfirmasi terpisah, Perbekel Desa Kertha Buana, I Ketut Alit Eka Yustadi tak menampik terkait adanya penggeledahan yang dilakukan oleh Penyidik Kejari Karangasem di Kantor Bumdes Desa Kertha Buana. 

"Ya benar ada penggeledahan, memang kondisi BUMDes di Desa kami sedang ada masalah terkait dengan kondisi keuangan," kata Yustadi.

Editor: Robby

Reporter: bbn/krs



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami