Ratusan Bonsai Adu Keindahan di Lapangan Astina
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, GIANYAR.
Sebanyak 140 pohon bonsai dan 70 adenium beradu kecantikan dan keindahan dalam lomba Bonsai di Lapangan Astina, Gianyar. Dan tak tanggung-tanggung, pesertanya bukan saja dari Bali, namun banyak datang dari Jawa dan NTB, dan mereka masing-masing juga membawa tanaman andalannya yang mempunyai nilai seni dan kreativitas yang tinggi. Event ini sendiri mendatangkan 5 juri yang mempunyai sertifikat nasional. Penilaian telah dilakukan dari dua hari sebelum pembukaan, selanjutnya, pameran berlangsung 11 – 15 Mei 2008.
Ketua Panitia kontes I Wayan Arthana mengungkapkan, kontes ini sebagai tempat berkumpulnya para penggemar bonsai dan adenium. Event ini juga sebagai wadah para penggemar bonsai untuk menyalurkan kreativitasnya lewat seni tanaman. “Bonsai mempunyai nilai seni lebih tinggi daripada tanaman hias lainnya,” ujarnya. Event ini juga mendapat sambutan hangat masyarakat umum, terbukti banyak warga masyarakat yang berdatangan melihat pameran ini. “Bahkan tahun lalu banyak pengunjung mengusulkan agar waktu pameran diperpanjang, namun karena berbagai alasan, pameran hanya beberapa hari saja,” terangnya.
Reporter: bbn/sin