search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Beli Solar Dengan Tangki Minyak ‘Palsu’
Selasa, 3 Juni 2008, 18:12 WITA Follow
image

Beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KLUNGKUNG.

Pasca kenaikan harga BBM, aksi penimbunan terus berlangsung. Di Klungkung, Bali, penimbun BBM menggunakan modus baru, yakni membeli solar dengan tangki ‘palsu’ yang bisa memuat hingga ratusan liter. Setelah membeli solar hingga ratusan liter, solar itu kemudian ditimbun di sebuah gudang.

Penimbunan BBM jenis solar di Kabupaten Klungkung, modus operandinya terbilang baru. Pelaku membeli minyak di SPBU dengan menggunakan tangki baru dengan ukuran yang lebih besar dari tangki minyak sesungguhnya.

Tangki baru tempat minyak ini tidak terhubung sama sekali dengan mesin dan ditempatkan di sisi truk sebelah kiri, menempel persis sama dengan tangki minyak truk pada umumnya.

Tangki tempat minyak ini mampu menampung 400 liter solar dan ditimbun di gudang rumah pelaku.

“BBM jenis solar itu dibeli pelaku dari SPBU yang terdapat di jalan Rama, Semarapura Kangin,” kata seorang petugas di Polres Klungkung.

Tersangka I Gede Suryantara (41) asal Desa Gunaksa, Kecamatan Dawan,Klungkung, kini harus menjalani pemeriksaan intensif di Mapolres Klungkung. Truk dengan nomor polisi DK 8372 BC juga diamankan sebagai barang bukti. (igs)

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami