search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Hotel Kawasan Pantai Bali Rawan Amblas
Selasa, 30 Agustus 2011, 21:14 WITA Follow
image

google.com/ilustrasi

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Hotel-hotel di pesisir pantai di Bali dinilai rawan roboh akibat terjadinya amblasan pada tanah. Kondisi ini terjadi akibat pengambilan air bawah tanah yang berlebihan sehingga menimbulkan rongga dalam tanah.

Ketua Pusat Studi Pembangunan Berkelanjutan Universitas Udayana Dr. Dharma Putra mengungkapkan kecendrungan akan terjadinya amblasan pada tanah di sekitar pesisir pantai di Bali ditunjukkan dengan makin parahnya intrusi air laut, yang telah mencapai 20-25 meter ke arah darat. Keadaan ini rawan menyebabkan hotel di pesisir pantai, terutama hotel-hotel tua mengalami kerusakan bahkan roboh.

“Sebenarnya untuk kontruksi, mereka sudah pikirkan untuk hotel yang baru, hotel yang lama ini yang berbahaya, tetapi mereka agak beruntung, hotel di kawasan Nusa Dua misalnya atau di kawasan bukit , struktur tanahnya itu karang kuat, yang berbahaya itu Kuta, kuta itu semua pasir,” ujar Dr. Dharma Putra.

 

Dharma Putra menyebutkan kawasan wisata yang mengalami intrusi air laut yang cukup parah yaitu Kuta, Tanjung Benoa Nusa Dua, dan Sanur.  

 

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami