search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Polda Bali Peringkat 1 Rekrutmen Taruna Akpol Berprestasi
Kamis, 31 Mei 2018, 23:40 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Beritabali.com,Denpasar. Kabar gembira disampaikan Asisten Sumber Daya Manusia (AS SDM) Kapolri, Irjen Pol. Drs. Arief Sulistyanto, di sela-sela berkunjung ke Polda Bali, belum lama ini. Jenderal bintang dua dipundak itu menyebutkan, Polda Bali menduduki peringkat 1 pengiriman rekruitmen Taruna Akpol berprestasi. Hal ini menunjukkan bahwa proses seleksi yang dilakukan Polda Bali sudah sangat baik dan transparansi. 
 
[pilihan-redaksi]
“Jadi saya sampaikan, hasil rekruitmen tahun lalu sangat membanggakan, karena pengiriman Polda Bali berhasil menduduki peringkat 1 untuk Taruna Akpol berprestasi. Ini hasil dari proses rekruitmen yang sangat baik, yang akan menentukan masa depan Polri,” ungkapnya saat memberikan arahan kepada pejabat utama Polda Bali, Panitia Rekruitmen Panda Bali dan peserta penerimaan calon Anggota Polri Tahun Ajaran 2018 di Mapolda Bali.
 
Ia juga menyampaikan apresiasi kepada Kapolda Bali Irjen Pol. Dr. Petrus Reinhard Golose, Pejabat Utama Polda Bali atas suksesnya Seleksi Penerimaan Calon Anggota Polri TA 2017. 
 
Irjen Arief didampingi Wakapolda Bali Brigjen Pol. Drs. I Wayan Sunartha, Irwasda Polda Bali Kombes Pol. Drs. Wahyono, M.H. dan Karo SDM Polda Bali Kombes Pol. Drs. Agus Djaka Santoso, menyampaikan, kedatangannya ke Polda Bali bertujuan untuk meninjau proses seleksi penerimaan anggota Polri yang sudah berjalan sangat baik di Polda Bali. 
 
[pilihan-redaksi2]
Tentunya, ini menunjukkan bahwa obyektifitas dalam proses seleksi yang dilaksanakan oleh Polda Bali sangat transparan. Dengan proses obyektif dan transparan, maka bisa memberikan kesempatan kepada siapapun, dari golongan ekonomi apapun, baik dari golongan buruh maupun petani. 
 
“Kalau memiliki kemampuan dan potensi yang bagus pasti akan lulus,” ucapnya. 
 
Dengan komitmen dari semua pihak, proses seleksi penerimaan anggota Polri TA 2018 di Polda Bali akan dapat dilaksanakan secara jujur dan obyektif, berpedoman pada prinsip BETAH (Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis) serta clear and clean. Sehingga, dari proses tersebut akan menghasilkan SDM Polri yang berkualitas, kompetitif dan berintegritas. 
 
“Rekruitmen yang baik akan sangat menentukan kualitas Sumber Daya Manusia dimasa depan. Sumber Daya Manusia adalah kunci utama keberhasilan Polri,” pungkasnya. (bbn/Spy/rob)  

Reporter: bbn/bgl



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami