Akun
guest@beritabali.com
Beritabali ID: —
Langganan

Beritabali Premium Aktif
Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium
Seorang Warga Melaya Jembrana Meninggal Saat Perbaiki Kabel Listrik
BERITABALI.COM, JEMBRANA.
Seorang warga Desa Tuwed, Kecamatan Melaya Jembrana meninggal dunia di tempat, Senin (03/02/2020) sore. Warga malang tersebut diketahui bernama I Ketut Mirpon (75). Korban diduga tersengat listrik saat hendak memperbaiki kabel listrik bangunan kebun miliknya.
[pilihan-redaksi]
Dari informasi yang dihimpun, Korban yang menetap di Banjar Puseh Desa Tuwed tersebut sebelum tewas berusaha memperbaiki saklar listrik di salah satu kamar tidurnya dengan I Gede Witono (43). Korban dengan Witono berusaha memperbaiki cuk listrik. Kemudian Witono bermaksud keluar untuk mencabut cuk listrik yang jaraknya sekitar 30 meter.
Tidak diketahui kapan korban tersengat listrik, karena korban diketahui sudah meninggal dalam posisi berdiri oleh istrinya saat itu sedang masuk kamar. Istri korban Nurhayati sempat memanggil dan menyentuh korban ternyata korban tidak bergerak.
Kasar Reskrim Polres Jembrana AKP Yogie Pramagita membenarkan kejadian tersebut, menurutnya dari keterangan saksi kuat dugaan korban meninggal dunia tersengat arus listrik saat memperbaiki cuk listrik.
"Korban sudah sempat diberikan pertolongan pertama oleh saksi kemudian dilarikan ke puskesmas setempat untuk tindakan selanjutnya, tapi nyawa korban tidak tertolong" terang AKP Yogie Pranagita.
Kemudian jenazah korban dibawa ke rumah duka setelah pihak keluarga menolak untuk melakukan otopsi.
Reporter: bbn/jbr
Berita Terpopuler
Bajang Karangasem Tewas Tertabrak Truk di Depan Depo Pertamina Antiga
Dibaca: 3000 Kali
ABOUT BALI

Film Dokumenter Hidupkan Kembali Sejarah Tari Kecak di Bedulu

Makna Tumpek Landep Menurut Lontar Sundarigama

Tari Sanghyang Dedari Nusa Penida Diajukan Jadi Warisan Budaya Tak Benda

Mengenal Tetebasan Gering, Topik Menarik di Festival Lontar Karangasem
