Ini Hasil Swab Kedua Ketua KPU Gianyar
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, GIANYAR.
Ketua KPU Gianyar I Putu Agus Tirta Suguna, menyampaikan hasil swab kedua yang dilakukan ternyata negatif pada Jumat (7/8).
[pilihan-redaksi]
Menurut komisioner asal Banjar Kederi, Desa Singapadu Kaler, Kecamatan Sukawati ini, hasil swab kedua tersebut keluar pada Kamis (6/8).
"Hasil kedua negatif," ujarnya.
Namun ketika ditanya hasil swab pertama tertanggal Selasa (4/8), Agus Suguna enggan menjawab.
"Niki aja yang tyang pegang," tegasnya.
Agus mengaku masih menjalani perawatan karena kena Demam Berdarah.
"Trombosit turun,” terangnya.
Sementara, suasana kantor KPU Gianyar tampak sepi, Jumat (7/8). Hanya terdapat dua pegawai yang melakukan kegiatan bersih-bersih.
Sebelumnya diberitakan, Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Gianyar, I Wayan Mura, saat dikonfrimasi Kamis (6/8) menjelaskan Tirta Suguna sudah tidak pernah ke kantor sejak 28 Juli 2020 lalu karena sakit.
“Menurut informasi dari keluarganya saat ini pak ketua dirawat di RSPT Unud, karena sejak 28 itu kami memang lost kontak dengan beliau. Dari keluarganya beliau awalnya ke rumah sakit karena diduga demam berdarah dan trombositnya turun. Entah bagaimana prosedur di rumah sakit akhirnya dirapid atau di swab, selanjutnya langsung dibawa ke RS PTN Unud,” jelasnya.
Sedangkan seluruh staf yang ada di KPU Gianyar harus melakukan isolasi mandiri di rumah masing-masing. Sedangkan kantor KPU Gianyar pun ditutup sementara selama isolasi mandiri itu berlangsung.
Bahkan selama isolasi, Mura menyampaikan seluruh ruangan dan areal kantor setempat disterilkan dengan cara disemprotkan cairan disinfektan oleh jajaran BPBD Kabupaten Gianyar.
Reporter: bbn/gnr