search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Evakuasi dengan 3 Alat Berat, Ini Jenis Paus yang Terdampar di Pantai Batubelig
Kamis, 21 Januari 2021, 23:00 WITA Follow
image

beritabali/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Nelayan melihat ada seekor Paus terdampar di Pantai Batubelig, Kerobokan, Kuta Utara, Badung, Kamis (21/1) sekitar pukul 08.00 WITA.

Kejadian tersebut dilaporkan ke Kepala Lingkungan Batu Belig, Kelurahan Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, sekitar pukul 10.00 WITA. Kepala BKSDA Bali, R. Agus Budi Santosa mengatakan pihaknya langsung meluncur ke lokasi, setelah diidentifikasi bangkai paus tersebut berjenis Paus Bryde atau Paus Edeni (Balaenoptera Brydei) dengan ukuran panjang 13,8 m, lingkar badan 4 m, berat diperkirakan mencapai 2 ton.

"Untuk mengetahui penyebab kematian paus ini telah dilakukan pengambilan sampel badan dan organ yang dilakukan oleh Tim Dokter Hewan dan selanjutnya di bawa ke laboratorium untuk observasi lebih lanjut," jelasnya.

Untuk bangkai paus yang ada di pantai pihak aparat Desa setempat berkoordinasi dengan Camat Kuta Utara dan Pemkab Badung dengan mendatangkan 3 (tiga) buah alat berat untuk mengubur bangkai paus tersebut. 

Lokasi penguburan paus tersebut berada di Pantai Pantai Batubelig, Kelurahan Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Provinsi Bali.

Reporter: bbn/aga



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami