search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Seorang Pria Gagal Nabung Untuk Masa Depan Gegara Batagor
Kamis, 1 Juli 2021, 14:55 WITA Follow
image

beritabali.com/ist/suara.com/Seorang Pria Gagal Nabung Untuk Masa Depan Gegara Batagor

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Sebuah video memperlihatkan seorang pria yang berniat menabung untuk masa depannya mendadak digagalkan oleh aksi temannya.

Video itu diunggah oleh akun Tiktok @bangbaud_, Rabu (30/6/2021) lalu.

Dalam video tersebut, pria itu sudah berniat untuk menabung.

Namun, niat menabungnya mendadak gagal lantaran temannya. Dirinya gagal menyimpan uangnya.

Padahal, dirinya sudah berniat dengan membeli tabungan baru untuk menyimpan sejumlah uangnya itu.

Gagal Nabung

Dalam video tersebut, pria itu mengaku hendak menabung lantaran sebelumnya dirinya gagal melakukan niatnya itu.

Dia pun tampak membawa sebuah tabungan berwarna kuning. Di sampingnya terdapat seorang temannya yang tengah sibuk bermain handphone.

Ia berniat untuk menabung sejumlah uangnya untuk masa depannya nanti.

"Alhamdulilah celengan baru," ujar pria tersebut, sembari tersenyum dan memasukkan uang di tabungan itu.

Selang beberapa detik, pria itu melihat tukang bakso yang lewat di depan rumahnya.

Dia pun mengaku tidak akan tergoda dengan tukang bakso tersebut lantaran dirinya sudah berniat untuk menabung.

Akan tetapi niatnya langsung digagalkan oleh temannya.

Seorang temannya berniat membeli batagor yang lewat di depan rumah mereka.

Melihat temannya yang jajan batagor, pria tersebut pun langsung membongkar tabungan yang baru saja ia isi.

Dia tampak mencongkel uang yang ia tabung menggunakan pisau.

Tanggapan Warganet

Video unggahan tersebut pun viral. Video tersebut mendapatkan respon dari warganet.

Bahkan hingga saat ini, video tersebut telah ditonton 2,5 juta kali.

"Akhirnya uangnya abis buat beli celengan baru," ujar warganet.

"Ending yang membagongkan," timpal warganet.

"Pada akhirnya masa depan dia hanyalah lemak yang menimbun," komentar warganet.

"Dan akhirnya menyesal lagi," balas warganet lain.(sumber: suara.com)
 

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami