search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Jokowi "Ngebut" 5 Menit Taklukkan 3,4 Km Sirkuit Mandalika
Jumat, 12 November 2021, 15:30 WITA Follow
image

beritabali/ist/Jokowi

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NTB.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjajal Pertamina Mandalika International Street Circuit, Jumat (12/11). 

Menggunakan motor custom Kawasaki W175, orang nomor satu Indonesia ini start pukul 11.21 WITA. Kedatangan Jokowi yang disambut hujan deras ini, menaklukkan lintasan Sirkuit Mandalika "ngebut" di sepanjang 3,4 kilometer dengan 17 tikungan dalam waktu 5 menit. Tepatnya sampai di garis finish pada pukul 11.26 WITA. 

Sesuai jadwal yang diterima media hasil rapat koordinasi kunjungan presiden ke Lombok, Test-driver yang seharusnya dilakukan Jokowi pukul 16.50 WITA, dimajukan akibat hujan deras.

"Menjajal motor di sirkuit Mandalika bersama Pak Jokowi. Pak Presiden jago juga ngebutnya," komentar Gubernur Nusa Tenggara Barat, Dr Zulkieflimansyah yang ikut gaspol bareng Jokowi. 

Jokowi yang menggunakan baju khusus balapan motor ini, menjajal sirkuit Mandalika bersama empat pembalap Indonesia di ajang Idemitsu Asia Talent Cup (IATC). Yaitu Azryan Wahyumaniadi, Herjun Firdaus, Fadillah Aditama, dan Herlian Dandi. Dalam uji trek balapan ini, Menteri BUMN Erick Thohir berperan mengangkat bendera start.

Saat mengelilingi sirkuit, Presiden Jokowi didampingi Gubernur NTB Zulkieflimansyah. Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi, dan Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia.

Turut ikut juga Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M Tonny Harjono Komandan Paspampres Mayjen TNI Tri Budi Utomo.

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin, serta Staf Khusus Presiden Angkie Yudistia. Tidak ketinggalan Kapolda NTB Irjen Mohamad Iqbal dan Danrem 162/WB Brigjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani.

Usai menjajal trek balapan, Presiden Jokowi menandatangani prasasti peresmian Sirkuit Mandalika dan jalan bypass Bandara-Mandalika sepanjang 17,3 kilometer.

Reporter: bbn/lom



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami