search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Pengendara Mobil Kabur Usai Tabrak Pagar Warkop Omah Nenek
Senin, 17 Januari 2022, 13:05 WITA Follow
image

beritabali.com/ist/suara.com/Pengendara Mobil Kabur Usai Tabrak Pagar Warkop Omah Nenek

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Viral di media sosial pagar warung kopi Omah Nenek (Warkop On) di Jalan Danau Towuti, Surabaya, Kedaton, Bandar Lampung hancur ditabrak mobil Daihatsu Xenia, Minggu (16/1/2022) sore. Dalam story Instagram @warkop.on, terlihat pagar Warkop Omah Nenek roboh akibat ditabrak mobil. Sayangnya pengendara mobil kabur. 

Namun warga sekitar sempat mencatat nomor polisi mobil yang menabrak pagar Warkop Omah Nenek. Plat mobil itu adalah BE 1393 KY. 

"Tadi sore ada kejadian di @warkop. on ada mobil nabrak pager kebetulan di warkop lg gak ada org dan sempet di tolongin sama tetangga sekitar, setelah ditolong yang bersangkutan malah tancep gas dan KABUR. untungnya ada yang nyatet nomor polisinya nya, bagi yang merasa ditunggu etikat baiknya. Kami juga sedang menelusuri pemilik plat tersebut, bernomor polisibBE 1393 KY, KAMI TUNGGU 1X24 JAM," postingan di Story Instagram @warkop.on.

Eding (74) pemilik Warkop On Omah Nenek mengatakan,dia tidak mengetahui kejadian persisnya karena dia berada di dalam rumah menjaga cucu.

"Hanya dengar suara braak enggak tahu suara apa. Saya di dalam rumah jaga cucu di dalam rumah," kata Endang saat ditemui di Warkop On Omah Nenek, Senin (17/01/2022).

Dia baru mengetahui pagar Warkop On Omah Nenek ditabrak mobil setelah tetangganya datang ke rumah dan memberikan nomor polisi mobil yang nabrak pagar.

"Kejadiannya, sekitar jam empat sore, tahunya tetangga saya datang dan kasih nomor polisi mobil BE 1393 KY yang nabrak pagar. Informasi dari tetangga itu, setelah ditolong sama warga, kayak panik malah langsung kabur," ujarnya.

Sementara itu Aden Kuswira pengelola Warkop On Omah Nenek mengatakan dia tidak mengetahui kejadinya karena dia masih kerja.

"Kami pengen ada itikad baik dari pemilik kendaraan yang nabrak pagar warung itu bertanggungjawab. Kalau tidak ada itikad, baik maka akan kami laporkan. Kami tunggu satu kali dua puluh empat jam," ujarnya.(sumber: suara.com)
 

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami