Ketua DPRD Tabanan Ikut Kawal Pembangunan Pasar Gadarata ke Pusat
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, TABANAN.
Rencana Pemkab Tabanan untuk melakukan revitalisasi Pasar Induk Gadarata Singasana terus digeber. Pada Rabu, (6/12) jajaran Pemkab Tabanan bersama Ketua DPRD Tabanan I Made Dirga S.Sos melakukan kunjungan ke Kantor Bappenas di Jakarta dengan agenda market sounding.
Pada kunjungan kerja ini, tampak Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya bersama jajaran di antara Kepala Dinas PUPRPKP, Kepala Keuangan Daerah, Bappelitbang dan Asisten II Setda Tabanan.
Pertemuan market sounding ini merujuk pada Peraturan Presiden Nomor 38 Tahun 2015 tentang Kerjasama Pemerintah Badan Usaha Pemerintah Badan Usaha dalam Penyediaan Infrastruktur serta Peraturan Menteri PPN/Bappenas Nomor 7 tahun 2023 tentang Pelaksanaan Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha dalam penyediaan Infrastruktur.
“Ini bentuk komitmen kami di pemerintah daerah untuk mewujudkan pembangunan di Tabanan. Saya secara pribadi dan lembaga mengapresiasi langkah Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya,” ujar Dirga.
Pada pertemuan dengan agenda market sounding ini Pemerintah Kabupaten Tabanan mendorong partisipasi badan usaha dengan skema kerjasama untuk revitalisasi Pasar Induk Gadarata Singasana.
“Mudah-mudahan prosesnya berjalan lancar sehingga bisa segera diwujudkan,” ujar Politisi PDI Perjuangan asal Banjar Sakeh, Desa Sudimara, Tabanan.
Rencana revitalisasi Pasar Induk Gadarata Singasana diperkirakan akan memerlukan biaya hingga Rp 1 triliun lebih. Perkiraan biaya tersebut mengacu pada hasil perhitungan dan kajian terbaru setelah tim Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha mendatangi Tabanan beberapa waktu lalu.
Nilai tersebut sebesar Rp 730 miliar akan dipakai untuk pembangunan fisik atau gedung pasar. Sisanya merupakan operasional selama kegiatan revitalisasi berlangsung. Sebagai gambaran awal, pembangunan ulang Pasar Induk Tabanan atau Gadarata Singasana akan terdiri dari empat lantai. Meski bertingkat, konsepnya masih pasar terbuka.
Editor: Robby
Reporter: DPRD Tabanan