search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Warga Badung Suspect Flu A Meninggal di RS Sanglah
Selasa, 14 Juli 2009, 20:54 WITA Follow
image

images.google.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Seorang warga lokal suspect flu A (H1N1), berinisial BS,55, meninggal dalam perawatan di Rumah Sakit (RS) Sanglah Denpasar, Selasa (14/7). Korban meninggal itu berasal dari wilayah Kabupaten Badung Selatan, Bali.

Kepala Humas RS Sanglah, Gusti Agung Putra Wibawa saat dikonfirmasi mengelak menyebutkan nama lengkap korban dengan alasan masih merahasiakannya.

"Kami belum bisa menyebutkan nama lengkapnya, jadi cukup inisialnya saja BS, 55 tahun," ujar Agung Wibawa terkesan hati-hati.

Kematian korban BS, kata Agung Wibawa, belum bisa dipastikan akibat flu A/H1N1. Pasalnya korban masih dinyatakan suspect, dan belum dinyatakan positif terjangkit A/H1N1.

Sampel darahnya baru saja hendak dikirim ke Laboratorium di Jakarta, namun belum sampai dikirim korban keburu meninggal.

Korban sendiri masuk RS Sanglah Selasa pagi tadi sekitar pukul 05.00 wita. Setelah mendapat perawatan jam, sayang nyawa korban tak bisa diselamatkan, dia meninggal pukul 09.00 wita.

Menurut Agung Wibawa, selain dinyatakan suspect H1N1, korban juga menderita penyakit primer lainnya seperti TBC menahun, dan pembesaran jantung.

"Jadi, kami belum bisa memastikan korban positif terjangkit H1N1," ujarnya.

Saat ini, RS Sanglah masih merawat 6 pasien suspect flu A/H1N1, 2 WNI, dan 4 WNA dari 24 pasien yang pernah dirawat sejak munculnya penyakit yang menggegerkan dunia. (sss)

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami