search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bangli Siapkan Pelatihan Bagi Penambang Galian C Geopark Batur
Selasa, 6 Agustus 2013, 17:37 WITA Follow
image

google/ilustrasi

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BANGLI.

Beritabali.com, Bangli. Pemerintah Kabupaten Bangli Bali menyiapkan sistem pelatihan bagi penambang galian C yang selama ini melakukan penggalian di kawasan Geopark Batur. Pelatihan tersebut bertujuan untuk memberikan bekal keahlian kepada para penambang sehingga memiliki kegiatan dan mata pencaharian baru serta tidak lagi melakukan penambangan di kawasan Geopark Batur.
 
Bupati Bangli Made Gianyar dalam keteranganya mengakui para penambang nantinya akan dilatih untuk membuat berbagai kerajinan tangan atau souvenir yang berkaitan dengan Geopark Batur. Namun dari sekitar 300.000 penambang yang dapat dilatih dan diberikan keahlian hanya sekitar 60 persen.
 
“kan karena sudah ada yang tua renta, SDM sudah tidak bagus, kayaknya yang bisa dilatih hanya 60 persen, sehingga ada beberapa nanti dinas P2 atau P3 yang menangani yang akan diarahkan menjadi petani, menanam cabe,“ kata Made Gianyar.
 
Bupati Bangli Made Gianyar menyebutkan sebagai destinasi wisata, tingkat kunjungan wisatawan ke Geopark Batur terus mengalami peningkatan. Pada 2011 jumlah wisatawan yang berkunjung mencapai 300.000 wisatawan dan pada 2012 jumlah wisatawan yang berkunjung meningkat menjadi 500.000 wisatawan. Pada tahun ini jumlah wisatawan yang berkunjung ke Geopark Batur ditargetkan mencapai 750.000 wisatawan.(mlt)
 

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami