Peserta KTT APEC Kunjungi Obyek Wisata Taman Nusa
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, GIANYAR.
Beritabali.com, Gianyar. Pelaksanaan KTT APEC di Nusa Dua Bali membawa dampak positif bagi dunia pariwisata Bali. Karena di sela-sela kegiatan, para peserta KTT APEC berkesempatan mengunjungi berbagai obyek wisata yang ada di Bali.
Salah satu obyek wisata yang dikunjungi para peserta KTT APEC adalah Taman Nusa. Obyek wisata ini berada di Desa Sidan, Gianyar, Bali, sekitar satu jam arah timur Kota Denpasar.
Setibanya di obyek wisata ini para peserta disambut gambelan Bali, tari Bali, dan parade aneka busana adat Nusantara. Usai disambut kesenian Bali, para peserta KTT APEC kemudian melihat aneka patung dan seni kerajinan Nusantara di museum yang ada di Taman Nusa.
Perjalanan wisata di tempat seluas 15 hektar ini kemudian dilanjutkan dengan mengunjungi kampung Nusantara. Di sini para peserta KTT APEC bisa melihat miniatur candi Borobudur, aneka rumah ada Nusantara seperti rumah Honai Papua, rumah adat NTT, hingga rumah adat suku Toraja.
Tak hanya melihat sekitar 43 rumah adat Nusantara, para peserta KTT APEC dari berbagai negara juga bisa melihat aneka aktivitas budaya mulai mengukir patung, membuat batik, hingga tari Jaipongan dari Jawa Barat.
" Kami bersyukur para peserta KTT APEC melakukan kunjungan ke Taman Nusa, kunjungan para peserta KTT APEC ini membawa dampak positif bagi obyek wisata ini. Setelah kunjungan ini, para peserta diharapkan akan mempromosikan tempat ini dan juga pariwisata Bali di negara asal mereka," ujar General Manager Taman Nusa, Anak Agung Rai Nata, di sela-sela kunjungan peserta KTT APEC, (7/10/2013).[dev]
Reporter: -