search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Selain Jadi Auditor IAEA, Ini Prestasi Lain BPK RI
Kamis, 16 Februari 2017, 15:46 WITA Follow
image

Ketua BPK RI, Harry Azhar Azis. [bbcom]

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Beritabali.com, Badung. Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) ternyata tak hanya dipercaya menjadi penyelenggara The 51st ASOSAI Governing Board Meeting di Bali pada 14 sampai 14 Februari 2017. Prestasi BPK RI juga ditorehkan dengan menjadi Dewan Gubernur BPK Asia atau ASOSAI sejak tahun 2015. 
 
"Bahkan sejak tahun 2015 saya mendorong BPK bersama pimpinan BPK delapan orang lainnya untuk go-international," ungkap Ketua BPK RI, Harry Azhar Azis ketika ditemui Selasa (14/2) pada acara seminar mengenai SAI PMF. 
 
[pilihan-redaksi]
Harry Azhar juga mengungkapkan bahwa BPK RI bahkan dipercaya PBB untuk memeriksa badan atom nuklir internasional yakni International Atomic Energy Agency (IAEA) yang ada di Wina. Pemeriksaan yang telah dimulai sejak 2016 tersebut sampai sekarang pun masih diproses. Berkat kepercayaan ini, kurang lebih sebanyak 30 WNI berada di Wina dan melakukan auditing ke negara-negara nuklir lainnya. 
 
Tak cukup hanya disitu, BPK RI juga dipercaya oleh salah satu badan dunia yaitu International Anti-Corruption Academy (IACA) yang ada di Wina. Dalam strukturnya, BPK RI berposisi sebagai ketua dan didampingi Rusia sebagai wakil ketuanya. 
 
"Saya kira ini sekaligus membuktikan bahwa kita dipercaya dunia. Ini sekaligus juga mengikutsertakan kaderisasi, jadi ada yang sertifikasinya sudah full namun kita sertakan pula yang muda-muda untuk menambah kompetensi dan sekaligus mengikuti perkembangan internasional mengenai penemuan standar metodologi baru, itu juga membuat pekerjaan kita semakin berkualitas," ungkapnya. 
 
Harry Azhar mencontohkan perkembangan internasional yang dapat dipelajari Indonesia seperti misalnya value for money audit yang diterapkan Amerika Serikat. Lewat, value for money audit ini, memperlihatkan bagaimana setiap dolar yang dipercayakan ke BPK Amerika Serikat dan berapa dolar yang mereka bisa hemat pada seluruh implementasi anggaran pemerintah Amerika Serikat. 
 
"Kita pun juga begitu. Selain itu, lewat keikutsertaan BPK RI di dunia internasional, kita juga mendukung dan mendorong tujuan negara yaitu kesejahteraan rakyat," tutupnya. [wrt]

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami