search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
K3S Denpasar Serahkan Bantuan Kursi Roda ke Lansia
Jumat, 12 Mei 2017, 17:13 WITA Follow
image

ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Beritabali.com, Denpasar. Kegiatan Kesejahteraan Sosial (K3S) Kota Denpasar yang diketuai Ny. I.A Selly Dharmawijaya Mantra bersama Wakil Ketua K3S Ny. Antari Jaya Negara, kembali memberikan penyerahan bantuan yang dilaksanakan Jumat (12/5) di Kecamatan Denpasar Utara. 
 
Pertama tim mengunjungi kediaman Lansia Made Sudiana di kawasan Jl. Sakura IV, Banjar Kerta Buana, Dangin Puri Kangin.
 
“Terimakasih atas bantuan kursi roda yang diserahkan kali ini,” ujar Made Sudiana. 
 
[pilihan-redaksi]
Lebih lanjut sudiana yang tampak hanya bisa duduk diatas kursi karena mengalami kelumpuhan akibat musibah kecelakaan yang dialamainya mengaku sangat senang bisa menerima bantuan kursi roda. Sehingga kesehariannya yang dihabiskan didalam kamar, kini menggunakan kursi roda bisa menikmati suasana diluar rumah. 
 
Hal serupa juga disampaikan keluarga Lansia Ketut Wardana asal Kelurahan Tonja yang menerima bantuan kursi roda. Bantuan kursi roda sangat bermanfaat bagi Wardana dalam menjalani kegiatan sehari-hari dirumah.
 
Sementara Ketua K3S Ny. I.A Selly Dharmawijaya Mantra mengatakan bantuan yang diserahkan tak terlepas dari peran serta informasi kadus/kaling disetiap wilayah desa/kelurahan. Disamping itu dalam penyerahan bantuan juga tak terlepas dari uluran tangan para donatur, pengusaha, serta perbankan di Kota Denpasar. 
 
“Dari bantuan kursi roda, tongkat, alat bantu dengar kita serahkan yang tentunya kita sesuaikan dengan kondisi fisik para lansia dan penyandang disabilitas," ujar Ny. Selly.  
 
Kegiatan yang mendatangi langsung kediaman lansia dan disabilitas menurut Ny. Selly bertujuan untuk mengetahui lebih dekat kondisi kesehatan para lansia dan disabilitas.
 
“Sebagai mitra Pemkot Denpasar dalam kegiatan sosial mampu bersinergi bersama seluruh elemen masyarakat dalam menangi berbagai permasalahan sosial," ujar Ny. Selly. 
 
Sementara, kegiatan kali ini dilakukan dengan menyerahkan tiga buah kursi roda dan satu buah tongkat kaki empat. [rls/wrt]

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami