search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Nasi Bali Sukreni, Cita Rasa Yang Sama Autentiknya Sejak Pertama Dibuka
Selasa, 27 Maret 2018, 13:25 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Beritabali.com.Denpasar, Nasi khas Bali tidak hanya digemari masyarakat lokal, namun wisatawan domestik yang berkunjung pun kerap mencicipi menu tradisional pulau dewata ini. Menyadari adanya ceruk pasar tersebut, membuat pengusaha kuliner lokal Bali mengusung menu nasi Bali dengan brand Nasi Bali Sukreni.
 
[pilihan-redaksi]
Kenapa menggunakan nama Sukreni? pengusaha yang tidak mau disebutkan namanya ini memakai 'Sukreni' yang berarti simbol gadis Bali yang anggun. Mirip dengan sinetron televisi 90-an yang pernah mengangkat cerita 'Sukreni Gadis Bali'. Brand ''Sukreni' yang merupakan nama khas gadis Bali mungkin sengaja disejajarkan dengan menu nasi Bali yang terkenal sejak 1980-an itu.
 
Kembali ke produk, menu andalan nasi Bali tentu yang menjadi andalan, tetapi yang menjadi keistimewaan Nasi Bali Sukreni diklaim terlengkap dari sajiannya seperti ayam sisit, sambal matah, sayur bumbu Bali dengan cita rasa autentik. "Uniknya cita rasanya sama sejak dibuka pertama kali," ungkapnya.
 
[pilihan-redaksi2]
Kelebihan lain Nasi Bali Sukreni yang merupakan rumah makan spesial menu khas Bali berdiri sejak 1990-an di Denpasar yakni menyajikan masakan dengan menu halal. Tidak hanya itu, menu khas Bali lain pun juga tersedia diantaranya menu bumbu khas Bali yang terkenal kaya rempah-rempah seperti ayam suir (sisit), ayam goreng bumbu Bali, udang kuah bumbu Bali, cumi goreng kuah bumbu Bali dan aneka sayuran khas Bali.
 
"Yang menjadi pembeda dengan rumah makan nasi Bali lainnya adalah juga konsep pemasaran, produk yang digilir tiap harinya sampai tambahan inovasi menu seperti lalapan Bali," ujar pemilik Nasi Bali Sukreni yang kini tengah menambah 1 outletnya dari 4 outlet yang sudah ada.
 
Untuk saat ini outlet Nasi Bali Sukreni terdapat di 4 tempat yakni, jalan Kediri Tuban, jalan Toyaning Jimbaran, GWK Uluwatu dan Taman Griya Nusa Dua. Dengan harga yang terjangkau dari mulai Rp15 ribuan, ini konsumen bisa menikmati sajian kuliner khas Bali tersebut. (bbn/rob) 

Reporter: bbn/rob



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami