search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
BNNK Badung Gelar Pra-Hani di Puspem
Minggu, 23 Juni 2019, 17:00 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Beritabali.com, Badung. Pemerintah Kabupaten Badung melalui Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Badung melaksanakan acara Pra-Hari Narkotika Internasional (Hani) Tahun 2019 di Kabupaten Badung, bertempat di Mangupura, Pusat Pemerintahan Kabupaten Badung, Mangupraja Mandala Sabtu(22/6). 
 
[pilihan-redaksi]
Acara ini mengambil tema ”Milenial sehat tanpa narkoba menuju Indonesia emas” diikuti sebanyak 260 siswa dan seka teruna di Kabupaten Badung yang terbagi menjadi 25 kelompok defile. Acara ini diawali dengan yel-yel mengelilingi seputaran Pusat Pemerintahan Mangupura yang dibuka oleh Bupati Badung di Wakili Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Badung dr. Putra Suteja, turut mendampingi BNN Kab Badung yang juga selaku Ketua Panitia Penyelenggara AKBP Ni Ketut Masmini, Perwakilan BNN Provinsi Bali, Perwakilan Kepala OPD terkait.
 
Dalam Sambutannya Bupati Badung  yang diwakili Kepala Dinas Kesehatan Putra Suteja mengatakan, Pemerintah Kabupaten Badung memberikan apresiasi kepada Badan BNN Kabupaten Badung yang sudah mengambil mengambil tema anti narkoba adalah milenial sehat tanpa narkoba menuju Indonesia emas.
 
Lebih lanjut di paparkan bahwa tema yang mengambil makna tersebut sangatlah bagus yang terdapat 4 makna yaitu melinial, sehat, anti narkoba, Indonesia emas. ”Dikatakan milenial adalah masyarakat dan anak-anak yang lahir di Tahun 80-an yang disebut dengan generasi Y, yang dulunya dinamakan generasi X dan sekarang akan dinamakan generasi Z, kedua terdapat kata sehat berati fisik, mental dan sosial. 
 
Ketiga terdapat anti narkoba berati hubungan kita semua dan keempat Indonesia emas berati terdapat lagi 25 tahun lagi, sehingga anak-anak akan memimpin bangsa serta bersaing dengan mengunakan kompetensi yang ada seperti pendidikan, skil/kemampuan, moral dan etika,” kata Putra Suteja.
 
[pilihan-redaksi2]
Kepala Badan BNN Kab Badung selaku Ketua Panitia AKBP Ni Ketut Masmini, mengatakan, tujuan diadakannya kegiatan defile dan lomba yel-yel anti narkoba dalam rangka pra hari anti narkotika Internasional (Hani) Tahun 2019, bertujuan untuk menggelorakan semangat hari anti narkotika Internasional (Hani) Tahun 2019 dengan hidup sehat, akselerasi penyebaran informasi tentang bahaya narkotika kepada generasi milenial, menumbuhkan daya tangkal dan sikap menolak penyelahgunaan dan peredaran gelap narkoba di kalangan generasi milenial. 
 
Di sela-sela terselesainya acara Kepala Dinas kesehatan Kabupaten Badung dr. Putra Suteja mengatakan, kedepannya kepada para melenial agar mendapatkan pengetahuan dan pemahaman tentang bahayanya narkoba dan narkotika. ”Untuk saat sekarang kepada generasi milenial yang akan diberikan pembinaan, mendidik, mengarahkan kepada anak-anak kita agar diberikan pemahaman bahaya narkoba di jalur yang benar kepada para milenial,” kata Putra Suteja. (bbn/humasbadung/rob)

Reporter: Humas Badung



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami