search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Jelang Hari Raya, TPID Buleleng Gelar Pasar Murah Antisipasi Lonjakan Harga
Senin, 9 Desember 2019, 11:55 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BULELENG.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Buleleng menggelar pasar murah yang tersebar di berbagai lokasi.

Pasar murah tersebut sengaja digelar untuk menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok menjelang hari raya Pagerwesi, Natal serta Tahun Baru, Senin (9/12) pagi.

Saat ditemui di sela-sela kegiatan pasar murah di Wantian Desa Adat Buleleng, Desak Putu Rupadi,SE selaku Wakil Sekretariat TPID Kabupaten Buleleng yang juga Kepala Badan Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang) Setda Kabupaten Buleleng menjelaskan, pelaksanaan pasar murah ini bertujuan untuk menjaga stabilitas harga serta laju inflasi kebutuhan pokok menjelang hari raya Pagerwesi, Natal dan Tahun Baru di Buleleng.

“Kegiatan ini dalam rangka pengendalian harga, serta keamanan dalam distribusi penyaluran stok barang menjelang hari raya Pagerwesi, Natal dan Tahun Baru,“ jelas Kabag Rupadi.

Menurutnya, pasar murah yang digelar bukan hanya di area Wantilan Desa Adat Buleleng saja melainkan terdapat di area parkir Pasar Banyuasri dan juga di Pasar Anyar Buleleng

Adapun, pelaksanaan pasar murah tersebut dilaksanakan mulai tanggal 6 Desember sampai 10 Desember 2019, mulai pukul 06.00 wita sampai selesai, dengan menggandeng Perusahaan Daerah (PD) Pasar dan Perum Bulog.

Lebih lanjut Rupadi menambahkan, pasar murah rencananya bukan hanya digelar di pasar-pasar area perkotaan saja. Kedepan nantinya pasar murah juga menyasar ke pelosok-pelosok pasar desa, sehingga harga-harga bahan pokok menjelang hari raya tetap terjaga.  
“Kita menggandeng Perum Bulog dan PD Pasar untuk menjaga stabilitas harga dalam persiapan menjelang hari raya, dan dengan hadirnya sembako murah ini, diharapkan mampu menekan harga lebih murah,“ ungkap Desak Rupadi.

Sementara itu, menurut Putu Dewi Krisnawati salah seorang pembeli mengatakan sangat mengapresiasi terhadap upaya pemerintah Buleleng guna menstabilkan harga bahan pokok menjelang hari raya. 

“Perbandingan harganya jauh lebih terjangkau untuk (kita) masyarakat kelas bawah. Kami hanya ingin harganya stabil sehingga tidak memberatkan masyarakat menjelang hari raya,”pungkasnya.

Adapun, sejumlah bahan keperluan hari raya yang dijual yaitu diantaranya, telur, kopi, gula, beras, minyak, serta beberapa jenis buah lokal seperti, mangga, apel, leci dan pisang. 
 

Reporter: Humas Buleleng



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami