search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bupati Suwirta : Membuka Usaha Harus Terus Berinovasi dan Mempunyai Relasi Luas
Rabu, 10 Maret 2021, 15:10 WITA Follow
image

beritabali.com/ist/Bupati Suwirta : Membuka Usaha Harus Terus Berinovasi dan Mempunyai Relasi Luas

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KLUNGKUNG.

Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta menghadiri acara Pelatihan Digitalisasi Negeri dengan tema “Pelatihan Peningkatan Sumber Daya Manusia Menuju Produk UMKM Go Digital 2021” di SereS Springs Resort & Spa, Singakerta, Ubud, Gianyar, Selasa (9/3). Acara yang digelar oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia bekerjasama dengan HIPMI Klungkung dan HIPMI Gianyar ini adalah dalam rangka peningkatan dan pengembangan sumber daya manusia dalam bidang digital. 

Bupati Suwirta dalam paparannya menyampaikan terima kasih kepada Kominfo dan HIPMI karena telah menggelar program ini. Menurutnya, digitalisasi bukanlah hal baru namun sudah menjadi keharusan dan kewajiban bersama, ditengah bonus demografi dan revolusi industri 4.0 serta ditengah pandemi Covid-19 sekarang. 

Bonus demografi, dimana pertumbuhan manusia produktif akan sangat tinggi akan dibutuhkan UMKM yang banyak dan generasi yang mampu bergerak cepat. Ditengah era bonus demografi, perkembangan dan inovasi teknologi juga cepat. Mengakibatkan pekerjaan di kantoran maupun pabrik akan semakin sedikit membutuhkan sumber daya manusia karena sudah digantikan oleh teknologi. Disatu sisi, tenaga yang produktif banyak tersedia namun disisi lainnya diperkantoran dan pabrik kebutuhan akan manusia semakin sedikit. 

Maka dari itu, digitalisasi ini bisa untuk mengurangi penumpukan tenaga produktif. Tenaga kerja bisa bekerja dan berusaha dari rumah dengan membuat UMKM serta  memasarkan dari rumah. Apalagi dampak dari pandemi Covid-19 ini, dituntut untuk berjauhan, mengurangi kerumunan dan lebih banyak beraktivitas dirumah. Maka dari itu, digitasi ini tentu akan sangat tepat.

Pandemi Covid-19 juga berdampak pada peningkatan pertumbuhan UMKM. Banyak anak anak muda yang kuliah dan putus hubungan kerja, membuka usaha baru dan memasarkan lewat sosial media. Bupati Suwirta mengingatkan ada dua hal yang harus dilakukan yakni harus terus berinovasi produk dan kebersamaan atau relasi luas. 

"Sehebat apapun produk kita kalau tidak punya relasi atau teman maka akan lambat berkembang. Namun tidak bisa juga jika relasi banyak namun produk kita kurang inovatif. Maka dari itu, produk harus bagus dan inovatif dan memiliki relasi dan teman yang luas, dengan demikian usaha yang ditekuni akan dikenal dan diminati konsumen," ujar Bupati Suwirta. 

Bupati juga menyampaikan terima kasih kepada HIPMI dan Kominfo yang telah menggelar kegiatan ini. Setelah pelatihan, Bupati asal Nusa Ceningan ini meminta supaya peserta yang ikut untuk dievaluasi sehingga bisa diketahui progres dari kegiatan ini. 

"Setelah kegiatan ini selesai, lakukan evaluasi terhadap peserta dengan demikian kita akan tahu progres dari kegiatan ini. Dan jangan sampai kegiatan ini tidak ada hasil. Mudah-mudahan acara ini bisa memberi solusi dan dampak positif ditengah pandemi Covid-19, sembari berharap semoga badai ini cepat berlalu," ujar Bupati yang juga mantan manajer Koperasi ini. 

Turut hadir dalam acara ini Asisten Administrasi Umum Setda Provinsi Bali, I Gede Indra Dewa Putra SE.,MM, mewakili Gubernur Bali, Kadis Kominfo Gianyar, Ketua Pelaksana Digitalisasi Negeri Bobby Ciputra, Ketua HIPMI Bali Agus Pande Widura. 

Reporter: Humas Klungkung



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami