search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Sosok Almarhum Brigjen TNI I Gusti Putu Danny di Mata Doni Monardo
Senin, 26 April 2021, 13:20 WITA Follow
image

bbn/dok Puspen TNI

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Kepala BNPB sekaligus Ketua Satgas Covid-19 Letjen TNI Doni Monardo mengenang Kabinda Papua Brigjen TNI I Gusti Putu Danny Karya Nugraha gugur dalam baku tembak dengan KKB Papua di Kampung Dambet, Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua, Minggu (25/4)

Ia merasa kehilangan sosok Danny, yang rupanya tidaklah asing bagi Doni. Ia mengatakan kerap ditugaskan bersama almarhum.

"Brigjen TNI Putu Danny semoga almarhum mendapat tempat yang terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa. Saya merasa kehilangan karena Putu Danny salah satu perwira yang cukup lama bertugas bersama saya di berbagai daerah penugasan," kata Doni dalam keterangannya Senin (26/4) dikutip dari Kumparan.

Jenderal bintang tiga itu mengatakan, Danny adalah sosok yang terkenal pemberani. Jiwa patriotnya begitu terasa di setiap penugasan.

"Almarhum adalah sosok yang pemberani, sosok patriot dan rela berkorban apa saja untuk kepentingan tugas di mana pun dia berada," kata Doni.

Gugurnya Danny, kata Doni, menjadi kehilangan besar bagi TNI AD. Pasalnya Danny merupakan perwira yang memiliki pengetahuan dan keterampilan yang baik dalam dunia militer.

"Kehilangan Putu Danny adalah kehilangan yang besar buat TNI dan juga Angkatan Darat khususnya Kopassus karena pengetahuan dan keterampilan Putu Danny dalam berbagai bidang militer itu sangat banyak," tutur mantan Danjen Kopassus itu.

"Sekali lagi kami semuanya turut berduka dan semoga almarhum mendapat tempat yang terbaik untuk Tuhan Yang Maha Kuasa, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan," tutup Doni.

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami