search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Seorang Bocah Duduk selama 2 Hari di Sebelah Mayat Ibunya
Sabtu, 10 Juli 2021, 13:40 WITA Follow
image

beritabali.com/ist/suara.com/Seorang Bocah Duduk selama 2 Hari di Sebelah Mayat Ibunya

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DUNIA.

Seorang bocah di Mesir tidak sadar jika ia duduk dan tidur selama dua hari di samping ibunya yang ternyata sudah tidak bernyawa.

Menyadur Gulf Today Sabtu (10/7/2021), kisah tersebut terjadi di Kota Hurghada, sebuah kota di Kegubernuran Laut Merah Mesir.

Bocah tersebut diketahui berusia 4 tahun dan ibunya, yang dikira tertidur, berusia 40 tahunan.

Menurut media Mesir, insiden itu terungkap setelah saudara perempuan wanita tersebut meneleponnya beberapa kali namun dijawab oleh anaknya.

Gadis kecil itu menjawab telepon dan berkata, "Mama sedang tidur."

Saudara perempuan tersebut menjadi curiga ketika ia menelponnya kembali dan sang bocah menjawab dengan jawaban yang sama.

Ia kemudian datang ke apartemen bocah dan ibunya tersebut tinggal. Wanita dan para tetangga harus mendobrak pintu karena terkunci dari dalam.

Setelah ditemukan, ternyata wanita 40 tahun tersebut sudah tidak bernyawa. Saat itu, anaknya sedang duduk dan tidur di samping jenazah tersebut.

Menurut penyelidikan, gadis kecil itu tidur di samping jasad ibunya selama dua hari tanpa mengetahui jika sudah tiada, tanpa makanan dan minuman.

Setelah ditemukan, jenazah wanita tersebut dibawa ke Rumah Sakit Umum Hurghada untuk penyelidikan lebih lanjut mengenai penyebab kematiannya.

Bocah tersebut kemudian dirawat oleh sang bibi. Tetangga bocah itu membenarkan bahwa ia dalam keadaan sehat.

Penyelidikan awal mengkonfirmasi bahwa jasad wanita tersebut bernama Iman, menunjukkan tanda-tanda pembusukan, dan suaminya sudah meninggalkannya selama tiga hari.

Kantor Kesehatan Hurghada mengkonfirmasi bahwa kematian wanita tersebut wajar dan terjadi dua hari sebelum ditemukan.(sumber: suara.com)

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami